PALU – Kepala Dinas Kesehatan Kota Palu, dr. Rochmat Jasin, menghadiri acara pelantikan pengurus Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Cabang Palu Masa Bakti 2025–2030, di Gedung Kesenian Kota Palu, Sabtu (17/01).
Dalam kegiatan tersebut, drg. Akmal secara resmi dilantik sebagai Ketua Umum Pengurus Cabang PDGI Kota Palu bersama jajaran pengurus lainnya.
Pada kesempatan itu, dr Rochmat mengingatkan kepada pengurus PDGI yang baru dilantik, bahwa amanah yang diemban merupakan sebuah kehormatan, sekaligus tanggung jawab besar untuk memajukan organisasi, meningkatkan profesionalisme anggota.
“PDGI diharapkan dapat berkontribusi nyata dalam peningkatan derajat kesehatan masyarakat, khususnya kesehatan gigi dan mulut,” pesannya.
Pemerintah Kota Palu, lanjut dr Rochmat, menyadari bahwa kesehatan gigi dan mulut merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari kesehatan secara menyeluruh.
“Masalah kesehatan gigi dan mulut yang tidak ditangani dengan baik dapat berdampak pada kualitas hidup, produktivitas, bahkan tumbuh kembang anak,” ujarnya
Oleh karena itu, kata dia, sinergi antara pemerintah daerah dan organisasi profesi seperti PDGI dinilai sangat penting dan strategis.
Ia juga berharap, melalui momentum pelantikan ini, Pemerintah Kota Palu berharap PDGI Cabang Palu dapat terus menjadi mitra aktif pemerintah daerah dalam berbagai program, antara lain peningkatan edukasi dan promosi kesehatan gigi dan mulut kepada masyarakat, upaya pencegahan penyakit gigi sejak usia dini, serta peningkatan akses dan kualitas pelayanan kesehatan gigi yang merata dan berkeadilan.
Kepada para pengurus yang baru dilantik, dirinya berpesan agar senantiasa menjaga soliditas organisasi, menjunjung tinggi kode etik profesi, serta terus berinovasi dan adaptif terhadap perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang kedokteran gigi.
“PDGI diharapkan menjadi organisasi yang profesional, berintegritas, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat.”ujarnya
Ketua PDGI Kota Palu, drg Akmal Eddy Madda, menyampaikan komitmen PDGI Cabang Palu untuk mendukung secara aktif kebijakan dan arah pembangunan Pemerintah Kota Palu di bawah kepemimpinan Wali Kota Hadianto Rasyid.
“Kami menyampaikan terima kasih kepada Kepala Dinas Kesehatan Kota Palu atas kehadiran dan perhatian. Ini merupakan wujud nyata sinergi antara Pemerintah Kota Palu dan organisasi profesi dalam mendukung pembangunan bidang kesehatan,” ujarnya.
Ketum PDGI Sulteng drg Lutfiah berharap kepada pengurus PDGI Kota Palu yang baru agar dapat bekerjasama dengan baik, menjalin kekompakan antara rekan sejawat dan pengurus.
“Sinergi harus terus dilakukan baik dengan pemerintah maupun organisasi kesehatan lainnya termasuk pihak swasta untuk mewujudkan visi misi PDGI ke depan,” tutupnya.

