PB Alkhairaat Minta Polisi Bersikap Adil

oleh -
Ketua Umum PB Alkhairaat HS Ali bin Muhammad Aljufri

PALU –Pengurus Besar (PB) Alkhairaat, meminta kepada Institusi Kepolisian Republik Indonesia (Polri) untuk selalu senantiasa bersikap Ta’dilu atau adil, serta amanah dalam penyelesaian setiap perkara, yang tengah ditangani pada seluruh wilayah Nusantara tak terkecuali Sulawesi Tengah.

Hal itu disampaikan Ketua Umum PB Alkhairaat, Habib Ali Bin Muhammad Aldjufri, menyusul banyaknya sorotan publik terhadap kinerja oknum-oknum anggota Polri yang dinilai telah mencederai nilai-nilai hukum itu sendiri.

“Tegakan hukum sebenar-benarnya, yang bersalah tetap bersalah siapapun mereka berlaku adillah kepada siapapun, termasuk pada diri sendiri. Ta’dilu itu perintah Allah, kemudian amanah dalam tugas-tugas Kepolisian,” kata Habib Ali di Kota Palu, Sulawesi Tengah, Kamis (28/10).

BACA JUGA :  Penyelundupan Sabu di Rutan Poso Digagalkan

Habib menjelaskan sebab jika pelanggaran-pelanggaran hukum itu ikut dilakukan oleh para penegaknya, maka akan dapat menimbulkan krisis kepercayaan dari masyarakat terhadap aparat keamanan.

Salah satu di antara dampak besar yang akan timbul jika krisis kepercayaan itu sampai terjadi, yakni pilihan masyarakat untuk mencari jalan penyelesaian setiap masalah dengan caranya masing-masing.

Ia pun menyampaikan dorongannya kepada orang nomor satu di institusi Kepolisian RI itu, untuk mengambil tindakan tegas pada yang terbukti secara sah dan meyakinkan telah berbuat pelanggaran.

“Kan itu bukan tujuan kita. Jadi sekalipun penegak hukum yang berbuat pelanggaran terbukti, maka dihukum sesuai prosedur yang berlaku, dan kalau itu berat maka perlu keluarkan dia lalu pidanakan,” jelas Habib Ali.

BACA JUGA :  Semarak Milad Alkhairaat: Napak Tilas Perjuangan Tokoh Bangsa, Guru Tua

Ia menambahkan karena sebagai Negara yang berdaulat, jangan lagi sampai ada anggapan hukum dapat diabaikan jika pelaku memiliki kedudukan sosial. Sedang kalau pelaku berasal dari kalangan faqir atau tidak memiliki kasta sosial, baru hukum akan ditegakkan.

“Itu adalah contoh pada masa Nabi, dan dikatakan itu merupakan salah satu yang menjadi penyebab hancurnya umat terdahulu,” tambahnya.

BACA JUGA :  Yamaha Gelar Kompetisi Desain Online Fazzio WP Bergengsi, Yuk, Buruan Daftar

Sebelumnya Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo meminta pimpinan tinggi maupun menengah Polri dapat jadi teladan bagi semua pihak, mengayomi dan melayani masyarakat dan anggotanya.

Menurut Sigit, pemimpin harus mampu menjadi teladan bagi semua pihak, sebagaimana semangat dari lahirnya konsep Presisi (Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Berkeadilan).

Reporter: Faldi
Editor: Nanang