PALU – Pusat Kajian Advokasi Rakyat (Pataka) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) baru-baru ini mendistribusikan bantuan paket Sembilan bahan pokok (Sembako) kepada korban bencana banjir, di Desa Rogo, Kabupaten Sigi.
Ketua Umum Pataka Sulteng, Rahmat Hidayat Samudra, di Palu, Selasa (30/09) menuturkan, bantuan yang disalurkan tersebut bersumber dari usaha penggalangan dana yang dilakukan Pataka.
“Kita mengumpulkan dana melalui donasi dan sumbangan yang di lakukan anggota di lapangan,” akunya.
Rahmat menjelaskan, setelah terkumpul pihaknya langsung membawa bantuan tersebut ke lokasi, dan menyerahkan kepada kordinator posko induk desa setempat, dan kemudian langsung disalurkan ke para korban.
“Kita berharap dapat membantu meringankan beban saudara saudara kita yang ditimpa bencana,” Pungkasnya.
Reporter : Hamid
Editor : Yamin