Pasca Kerusuhan, Ratusan Personil Gabungan Polri-TNI Dikerahkan Amankan Lapas Parigi

oleh -
Sejumlah personil Polres Parimo yang disiagakan di Lapas III Parigi, Kamis (07/10) (FOTO : media.alkhairaat.id/Mawan)

PARIMO – Ratusan personil gabungan TNI dan Polri dikerahkan untuk pengamanan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Parigi, Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) malam ini.

Selain personil keamanan, sejumlah fasilitas damkar juga disiapkan untuk mengantisipasi bentrok susulan.

Kabag OPS Polres Parimo, Junus Acpah mengatakan, 132 personil terdiri dari Sabara, Intel yang diterjunkan dengan peralatan lengkap.

“Mereka sudah kami siagakan di seluruh areal Lapas untuk diantisipasi, agar para warga binaan tidak memaksa keluar,” ucapnya, ditemui malam ini.

Kata dia, petugas yang diterjunkan dilengkapi beberapa kelengkapan berupa gas air mata, watercanon untuk memadamkan api, breasball serta tim negosiasi tim reserse Intel dan narkoba.

Dari pantauan di lapangan, setelah melakukan negosiasi lapas Parigi mulai kondusif terlihat sejumlah wabin dan petugas tengah melakukan pembersihan puing-puing akibat pengerukan.

Reporter : Mawan
Editor : Yamin