Parigi Moutong Terima Dana BOP PAUD Rp4 Miliar

oleh -
ADRUDIN NUR

 

PARIGI – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Provinsi Sulawesi Tengah, memperoleh kucuran Dana Alokasi Kuhusus (DAK) Bantuan Operasional Pendidikan (BOP) Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) tahun 2107 sebesar  Rp 4 miliar lebih.

Kepala Disdikbub Parimo, Adrudin Nur mengatakan dana tersebut akan dialokasikan ke 400 lembaga dari total 676 lembaga PAUD yang tersebar di 278 desa di daerah itu.

Adrudin menjelaskan lembaga yang ingin mendapatkan dan BOP itu, syarat yang  harus dipenuhi yakni harus terdaftar dalam Data Pokok Pendidikan (Dapodik).

“Sebanyak apapun jumlah muridnya, jika tidak masuk dalam daftar Dapodik maka tidak akan memperoleh dana BOP,”ujar Adrudin Nur.

Dia mengingatkan bagi lemabaga PAUD yang menerima dana BOP itu, agar dapat mengelaola  secara transparan oleh semua pihak, baik pemilik yayasan, kepala sekolah dan dewan guru, sehingga tidak menimbulkan masalah di internal lembaga.

BACA JUGA :  Warga Poso Terhibur Penampilan Ghea Youbi di Dies Natalis Unsimar

“Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, diperlukan tranparansi, kolaborasi dan kerjasama. Sehngga tidak menimbulkan kesan di masyarakat bahwa dana BOP itu jadi rebutan,” ujarnya.

Selain itu, penggunaan dana BOP untuk program non fisik. Namun tahun 2018 mendatang, akan ada dana BOP fisik seperti pembangunan gedung sekolah dan rehabilitasi ruang kelas belajar atau fasiltas penunjang lainnya.

BACA JUGA :  Anwar Hafid Sebut Pemimpin Harus Berilmu

“Semoga dengan bantuan tersebut, lembaga PAUD di Parimo semakin berkembang,” harap Adrudin. (BAMBANG)