NasDem Kota Palu Penguatan Caleg Hadapi Pemilu 2024

oleh -
Suasana lomba domino di Kelurahan Pantoloan, Senin (30/10) malam. (FOTO : Istimewa)

PALU – Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) dan Komando Pemenangan Partai NasDem Kota Palu melakukan penguatan  terhadap 35 Calon legislatif, untuk menentukan arah masa depan menghadapi Pemilihan umum (Pemilu) Tahun 2024.

“Hal ini dilakukan untuk mengejar target perolehan kursi yang maksimal untuk DPRD Kota Palu sebanyak 7 kursi,” ucap Ketua Bapilu NasDem, Ruhman, Selasa (31/10).

Kata Ruhman, penguatan Calon legislatif itu dirangkaikan dengan penutupan lomba domino, yang dilaksanakan NasDem, di Kelurahan Pantoloan, Kecamatan Tawaeli.

Dikesempatan itu, Ruhman berpesan kepada seluruh Caleg beserta tim pemenangan, agar tidak melakukan black compaign di Pemilu nanti.

BACA JUGA :  Isu HAM Diharap Tidak Dijual untuk Menutupi Kegiatan Tambang Ilegal

“Jangan pernah saling menjelekan, atau menjatuhkan lawan politik, baik  di eksternal apalagi di internal partai itu sendiri. Kalau mau ingin menang, mari kita selalu berkoordinasi, bergandeng tangan, bekerjasama antara satu dengan lainnya untuk meraih kemenangan lebih di Pemiu 2024,” tandas Ruhman berpesan.

YAMIN