Momen HSP ke-96, Pjs Gubernur Panggil Pemuda-Pemudi Sulteng Membangun Indonesia

oleh -

PALU – Peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-96 Tahun 2024 bertepatan dengan masa transisi pemerintahan dari Presiden ke-7 Joko Widodo ke Presiden ke-8 Prabowo Subianto.

Diyakini transisi ini akan membawa Indonesia meraih target-target pembangunan menuju Indonesia Emas 2045 yaitu bangsa Indonesia yang maju dan sejahtera dengan kiprah kuat di kancah global.

Gubernur Sulteng Novalina, dalam peringatan HSP ke-96 di Sulteng, bertempat di halaman pogombo, Senin pagi (28/10).

Lewat tema ‘Maju Bersama Indonesia Raya’, seluruh komponen bangsa di Sulteng Negeri Seribu Megalit diajak meningkatkan berbagai layanan kepemudaan melalui kerjasama holistik dan aksi inovatif.

Dengan peningkatan Layanan kepemudaan diharapkan berkorelasi meningkatkan capaian Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) sebagai indikator kualitas kepemudaan.

“Marilah kita perbaiki kepedulian kita kepada pemuda Indonesia melalui perbaikan pelayanan kepemudaan, perbaikan tata kelola pelayanan kepemudaan dan dukungan sumberdaya hingga kondisi kepemudaan Indonesia menjadi lebih baik yang tercermin dengan kenaikan Indeks Pembangunan Pemuda,” ungkap Pjs Gubernur Novalina yang juga menegaskan pemuda adalah pemilik masa depan.

Dengan demikian peringatan HSP dinilai sebagai momentum strategis untuk terus mendorong potensi generasi muda demi terwujudnya Indonesia yang lebih baik.

“Indonesia yang raya dan sejahtera memanggil partisipasi dan perjuangan pemuda Indonesia,” tutupnya mengakhiri sambutan Menpora Ario Bimo.

Di kesempatan yang sama, Pjs Gubernur Sulteng menyerahkan penghargaan ke pemuda-pemudi Sulteng berprestasi tingkat nasional di bidang kepemimpinan, sains, seni budaya dan olahraga.

Upacara diikuti pejabat forkopimda, pejabat perangkat daerah provinsi, pelajar mahasiswa, Pramuka, PMR, karang taruna dan perwakilan ormas kepemudaan.

Reporter: Irma/***