Menggali Kreativitas, Pramuka Sigi Kembali Gelar LP3K

oleh -

SIGI – Ratusan anggota Pramuka di Kabupaten Sigi mengikuti kegiatan Lomba Kreativitas Pramuka Penggalang dan Penegak (LKP3) ke-4 tahun 2024. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Sigi, bertempat di Bumi Perkemahan Ponpes Kabeloa, Desa Pewunu, Kecamatan Dolo Barat pada Jumat (09/08).

LKP3, yang diadakan setiap dua tahun sekali, melibatkan gugus depan dari tingkat Penggalang SD, Penggalang SMP, hingga Penegak. Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Sigi, Mohamad Rizal Intjenae, diwakili oleh Sekretaris Umum (Sekum) Pramuka Kabupaten Sigi, Tondi Lamakarate, dalam amanatnya menyampaikan bahwa Gerakan Pramuka merupakan wadah pendidikan nonformal yang diselenggarakan di luar lingkungan sekolah dan keluarga. Namun, Pramuka berperan sebagai penunjang atau pelengkap pendidikan di sekolah maupun di keluarga, yang dilakukan melalui kegiatan yang mengandung unsur pendidikan.

BACA JUGA :  KPU Touna Rakor Persiapan Pemungutan dan Perhitungan Suara

“Kegiatan ini diarahkan untuk mencapai tujuan Gerakan Pramuka serta disesuaikan dengan perkembangan kejiwaan masing-masing golongan peserta didik, yang berdasarkan pada prinsip dasar kepramukaan dan metode kepramukaan,” terang Tondi.

Salah satu program Pramuka, lanjut Tondi, adalah Lomba Kreativitas Pramuka Penggalang dan Penegak (LP3K). Kegiatan ini bertujuan untuk menampilkan dan mengembangkan kemampuan anggota Pramuka dalam berbagai bidang.

Menurut Tondi, Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Sigi telah beberapa kali melaksanakan LP3K dan kegiatan ini telah menjadi agenda tetap untuk menggali kemampuan serta kreativitas anggota Pramuka.

Sebelum pembukaan acara, drum band dari SMP 2 Kecamatan Dolo Barat turut mengiringi, dengan kehadiran perwakilan dari Dinas Pemuda dan Olahraga Sigi, Camat Dolo Barat, para kepala desa, serta sejumlah tokoh masyarakat setempat.

BACA JUGA :  MBKM Untad Beri Pemahaman Terkait Hak Belajar Mahasiswa di Luar Kampus

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana LP3K, Anwar Syarifudin, menyatakan bahwa pendidikan kepramukaan dalam melaksanakan tugasnya selalu memegang prinsip dasar dan metodologi kepramukaan. Untuk mencapai tujuannya, Pramuka perlu menyelenggarakan kegiatan yang kreatif, edukatif, sehat, menarik, menantang, terarah, dan terencana yang dilaksanakan di alam terbuka.

“Pada pelaksanaan LP3K ke-IV tahun 2024, Kwarcab Pramuka Sigi mengangkat tema, ‘Pramuka Berprestasi, Terampil, dan Berkarakter dalam Mengabdi Tanpa Batas untuk Membangun Ketangguhan Bangsa,’ dengan memegang teguh Motto Gerakan Pramuka: ‘Satyaku Kudarmakan, Darmaku Kubaktikan,’” jelas Anwar.

BACA JUGA :  Ini Nama 30 Anggota DPRD Poso Periode 2024-2029 yang Dilantik

Anwar menambahkan bahwa LP3K diselenggarakan dengan tujuan membina, mengembangkan, serta meningkatkan sikap dan ketakwaan spiritual, emosional, sosial, intelektual, dan fisik, serta merangsang minat anggota Gerakan Pramuka untuk senantiasa berprestasi.

Diketahui, beberapa kegiatan yang dilombakan dalam LP3K di antaranya adalah pionering kreasi, Harsta Krya Kreasi, PBB Betongkat, pelatihan jurnalistik, dan senam kreasi.

Reporter: HADY
Editor: NANANG