Menang di Laga Uji Coba Atas Persikab Bandung, Persipal Palu Tatap Liga 2 Dengan Optimis

oleh -
Suasana laga Persipal Palu Vs Persikab Bandung, di Lapangan Sepakbola Universitas Brawijaya Malang, Jumat (25/08) sore. (FOTO : media.alkhairaat.id/Adim)

MALANG – Persipal Palu meraih hasil positif pada laga ujicoba keduanya dalam rangkaian “Tour Jawa Timur” bertanding di Lapangan Sepakbola Universitas Brawijaya Malang, Jumat (25/10) sore.

Laskar Tadulako unggul tipis 1-0 atas tim kontestan Liga 2 lainnya yaitu Persikab Bandung.

Kekalahan di laga uji coba pertama saat menghadapi Deltras Sidoarjo membuat Bambang Nurdiansyah selaku juru taktik banyak mendapatkan pelajaran berharga, sehingga pada pertandingan melawan Persikab Bandung kali ini, Persipal tampak lebih menguasai pertandingan.

Bermain spartan sejak menit awal, para pemain Persipal terus mencecar pertahanan Persikab Kabupaten Bandung, kendati Persikab sendiri diperkuat banyak pemain eks Liga 1 sebut saja, mantan pemain Arema Ahmad Bustomi dan Ikhfanul Alam, Gufroni Al-Ma’ruf yang musim lalu membela Dewa United, serta bek syarat pengalaman yang lama membela Persela Lamongan, Taufiq Kasrun.

Persipal sendiri banyak menurunkan pemain mudanya, seperti M. Rizki, Akmal, Rifal, Abdul Rahman, M. Rivaldi, hingga Ragil Dimas. Walau terus menguasai pertandingan sejak awal laga, Persipal baru bisa mencetak gol pada babak kedua lewat M. Rivaldi memanfaatkan umpan Fandi Pullu. Lesakkan gol M. Rivaldi menjadikan satu-satunya gol di laga kali ini.

Ditemui usai pertandingan, Coach Banur sapaan akrabnya, menjelaskan bahwa tidak membebankan target apapun kepada para pemainnya dalam setiap laga ujicoba yang dilakoni Persipal.

“Soal hasil pertandingan itu nomor sekian bagi saya, yang terpenting adalah soal bagaimana para pemain mampu menyerap strategi yang sudah kita bangun selama latihan. Tujuan kami juga ingin mencari kerangka tim yang pas untuk mengarungi kerasnya persaingan musim depan dengan optimis, maka dari itu hampir semua pemain kami beri kesempatan, termasuk para pemain muda,” Jelasnya.

Dikesempatan yang sama, Jely Rompas selaku Manajer Persipal, buka-bukaan soal tambahan pemain asing maupun lokal yang akan melengkapi skuad Persipal Palu untuk mengarungi Kompetisi Liga 2 musim 2023-2024.

“Tambahan pemain asing pasti ada, Striker dari Brazil sedang dalam perjalanan, selain itu ada pemain dari Iran juga yang mengisi posisi Stopper. Dan satu lagi pemain lokal kita berposisi Striker,” terangnya.

Kompetisi Liga 2 musim 2023-2024 akan dimulai pada bulan September mendatang, Persipal Palu sendiri tergabung dalam Grup 4 bersama Persipura Jayapura, Persiba Balikpapan, Kalteng Putra, Sulut United, PSBS Biak dan Persewar Waropen.

Reporter : Adim