Melepas Jenazah Sang Ibu, Habib Hasan Kenang saat “Diusir”

oleh -
Habib Hasan Alhabsy bersama ibu tercinta, Hajjah Syarifah Sa'adiyah binti Idrus Aljufri. [Foto: Dok. Hasan Alhabsy]

PALU – Putra Almarhumah Ketua Umum Pengurus Pusat Wanita Islam Alkhairaat (PP-WIA) Hajjah Syarifah Sa’adiyah Binti Idrus Aljufri, Habib Hasan Idrus Alhabsy, sangat sedih dengan kepergian ibunya. Baginya, almarhumah​adalah sosok ibu yang hebat.

Diceritakannya, suatu ketika iya mengusir salah satu anak yatim yang tinggal di rumah mereka.

“Karena suka mencuri barang orang lain, anak itu saya usir dari rumah,” kata Imam Daerah Front Pembela Islam (FPI) Sulteng ini, saat pelepasan jenazah di kediaman almarhumah​ Jalan KH Wahid Hasyim, Kelurahan Baru, Senin (21/12).

Apa kata ibu saya. “Kau yang keluar Nak. Umi usir saya? Iya, umi usir Kau, karena Kau faham agama. Kalau Kau di luar suatu saat pasti Kau cari umimu. Tapi dia mau cari siapa?” kata Habib Hasan menirukan kata-kata ibunya.

BACA JUGA :  Katalog Elektronik Makin Canggih, Cegah Praktek ‘Nakal’

Almarhumah​ yang akrab disapa Ibu Diah ini, kata Habib Hasan adalah ibu sangat cinta dengan anak-anaknya maupun yang tinggal di rumah.

“Iya juga ada ibu yang mengajak memuliakan tamu. Iya menyuruh kami anak-anaknya untuk membuat rumah yang besar dan kamar bagus agar bisa ditempati tamu, khususnya​ tamu-tamu Guru Tua saat Haul,” tutur alumni Universitas Al-Azhar Mesir ini. [ANJAZ QADRI]