POSO – Seorang warga Tentena, Kecamatan Pamona Puselemba, Kabupaten Poso menemukan jenazah yang mengapung di sungai.

Penemuan itu bermula saat Budianto seorang warga setempat ingin memeriksa pancing ikannya, tiba tiba ia melihat sesosok mayat wanita mengapung dalam posisi tengkurap.

Kemudian, Budi segera kembali ke kampung untuk memanggil teman-temannya dan menghubungi pihak kepolisian terdekat.

Kasat Reskrim Polres Poso, AKP. Tonny saat di konfirmasi oleh sejumlah media membenarkan hal tersebut.

“Setelah kami menerima laporan dari Polsek Tentena, tim Inafis langsung menuju ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk mengidentifikasi mayat tersebut,” ujar Kasat, Senin (29/7).

Kata dia, mayat tersebut diketahui seorang wanita Lansia (76) asal Dusun Tampaya’u, RT. 1, Kecamatan Pamona Puselemba, Kabupaten Poso.

“Hasil identeifikasi tim kami berupa, pakaian, satu buah cincin, dua buah gelang, sampel kuku, sampel rambut serta obat-obatan medis,” imbuhnya.

Dari hasil visum tidak ditemukan tanda tanda kekerasan pada tubuh jenazah tersebut.

“Kami menduga wanita Lansia tersebut terjatuh dan hanyut terbawa arus sungai, karena rumah korban tepat disamping danau,” pungkas AKP. Tonny.

Reporter : Ishaq Hakim
Editor : Yamin