PALU – Pelaksanaan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (Matsama), bagi siswa baru Madrasah Aliyah Alkhairaat Pusat berakhir Kamis (15/07).

Matsama yang dilaksanakan selama tiga hari itu, diikuti siswa baru MA Alkhairaat secara daring.

Matsama ini diisi dengan berbagai materi yang diberikan pada siswa.

Walaupun masa ta’aruf atau oreantasi siswa dengan carai ini pertamakali dilakukan, semuanya berjalan lancar.

“Kendalanya hanya dua, jaringan yang kurang bagus dan kadang listrik yang sering mati. Dan hal ini biasa dirasakan bila pelaksanaan secara daring,” kata Ustadza Faradiba, Kamis (15/07) singkat.

Pemateri yang dihadirkan dari BNN, Kepolisian dan juga Alumni yang pernah mengenyam pendidikan di MA Alkhairaat pusat.

Yang selanjutnya siswa akan membuat resume atas seluruh materi yang disajikan setiap harinya.

Reporter: Hady
Editor: Nanang