PALU – Ramayana Department Store resmi beroperasi kembali di Kota Palu, ditandai dengan pengguntingan pita oleh Wakil Wali Kota Palu, Imelda Liliana Muhidin, di Galara Mall atau Mall Aldjufri, Ahad (09/03).
Pada kesempatan itu, Wakil Wali Kota Palu didampingi Direktur Operasional Ramayana, Halomoan Hutabarat, Pengelola Gedung Mall Aldjufri, Nasar Albatati, Supervisor Promosi Ramayana Palu, Andreas Lakasim, dan sejumlah pejabat.
Momen pengguntingan pita juga disaksikan pengunjung yang telah membludak sebelum berlangsungnya peresmian operasional Ramayana Palu sebagai gerai ke-96.
Pengunjung tak ingin melewatkan promo opening Ramayana yang salah satunya serba Rp50.000.
Promo ini untuk berbagai produk fashion pria dan wanita dewasa, anak-anak, sandal, serta sepatu dari berbagai merek nasional seperti AMK, League by Legas, Fladeo, dan Toptén.
“Saya datang hari pertama pembukaan karena banyak promo dan murah-murah,” ucap Paris, warga Kota Jepara, yang sedang berkunjung ke Kota Palu.
Pengunjung lainnya, Hardi, yang juga Kepala Dinas Pendidikan Kota Palu, mengaku bangga dan bersyukur Ramayana bisa kembali hadir.
“Kita senang dan bersyukur Ramayana bisa kembali hadir di Kota Palu. Apalagi saat ini bulan Ramadan yang mana kebutuhan masyarakat ingin berbelanja sangat tinggi, khususnya pakaian,” ungkap Hardi.
Direktur Ramayana, Halomoan mengucapkan terima kasih atas antusiasme masyarakat yang rindu berbelanja di Ramayana.
“Antusiasme masyarakat karena rindu dengan kehadiran Ramayana,” tutur Halomoan.
Ia juga mengucapkan terima kasih atas dukungan Pemerintah Kota Palu, khususnya melalui kesediaan Wakil Wali Kota Imelda dalam meresmikan operasional Ramayana di Galara Mall.
Dia menambahkan, Ramayana hadir tak hanya untuk memenuhi kebutuhan fashion. Nantinya, akan ada wahana permainan Milkyverse yang direncanakan buka setalah Lebaran Idulfitri 1446 H.
Ini sebagai daya tarik tambahan bagi pengunjung, utamanya menyasar anak-anak. Wahana ini sebelumnya telah hadir di 16 cabang Ramayana lainnya.
“Kami pastikan wahana ini nantinya akan menjadi yang termewah di Kota Palu,” kata Halomoan.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Palu Imelda menyampaikan dengan kembali hadir, Ramayana Department Store menjadi angin segar dalam bisnis ritel dan penyerapan tenaga kerja di Kota Palu.
“Tentunya juga pertumbuhan ekonomi akan meningkat. Kami ucapkan terima kasih untuk Ramayana,” ujar Imelda. */RIFAY