TOLITOLI – Kampanye terbatas pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah, Anwar Hafid dan dr. Reny Lamadjido, kembali dilanjutkan di Panasakan, Kecamatan Baolan, Tolitoli, Selasa (19/11).

Ribuan warga memadati halaman Gedung Maramba, tak hanya untuk mendengar visi-misi pasangan nomor urut 2, tetapi juga menyaksikan momen inspiratif dari putra seni Tolitoli yang membacakan puisi bertema Kota Cengkeh dan harapan untuk masa depan daerah mereka.

Kampanye dialogis ini diselenggarakan berkat kerja sama relawan BERANI dan koalisi partai pendukung.

Ketua DPC Partai Demokrat, Nurmansyah Bantilan, menyampaikan optimisme atas kehadiran Anwar Hafid di Tolitoli.

“Anwar Hafid adalah pemimpin yang sudah berpengalaman dan layak membawa Sulawesi Tengah ke arah yang lebih baik,” tegasnya.

Dalam orasi politiknya, Anwar Hafid menegaskan komitmennya untuk mewujudkan pendidikan dan layanan kesehatan gratis melalui program unggulan BERANI.

“Jika pasangan BERANI terpilih, kami akan memastikan pendidikan dan kesehatan gratis dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat Tolitoli,” katanya di hadapan ribuan warga.

Dukungan terhadap program ini juga disampaikan Asrullah MM, Ketua Dewan Etik PKS Tolitoli. Ia berharap program BERANI Cerdas dapat melanjutkan semangat Sakina Aljufry dalam memberikan pendidikan dan kesehatan gratis di Tolitoli.

“Program ini akan menjadi solusi nyata bagi masyarakat,” ujarnya.

Momen spesial kampanye ini hadir melalui puisi karya seniman muda Tolitoli, yang mengangkat simbol Kota Cengkeh dan harapan besar kepada pasangan BERANI.

Anwar Hafid juga menyoroti pentingnya peran pemuda, dengan menyebut tiga anggota DPRD muda asal Tolitoli, yakni Nurmansyah Bantilan (Demokrat), Faudzan (PBB), dan Asrullah MM (PKS).

“Dengan semangat anak muda ini, saya yakin BERANI akan menang di Tolitoli,” ungkap Anwar.

Di akhir acara, Anwar Hafid mengajak masyarakat untuk tidak terpengaruh politik identitas, fitnah, dan politik uang. Ia juga memberikan panduan mencoblos pada 27 November 2024 seraya menegaskan “Pilih nomor urut 2, Anwar-Reny, untuk Sulawesi Tengah yang lebih maju dan sejahtera”. *