DONGGALA – Aliansi Donggala Bergerak (ADB) menggelar unjuk rasa di depan Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Donggala, Rabu (07/01).

Koordinator aksi, Heri Soumena dalam orasinya mendesak Kejari Donggala untuk segera menyelesaikan berbagai kasus korupsi yang mangkrak di wilayah itu.

“Kami mendesak Kejari Donggala untuk segera menyelesaikan dugaan korupsi dana Pekan Olahraga Daerah (Popda) dan kasus PDAM Uwe Lino,” ujarnya.

Heri Soumena berharap, Kejari konsisten dalam penegakan hukum. Ia juga dengan tegas meminta Kejari Donggala untuk stop minta-minta di Pemda Donggala.

“Stop minta-minta baik untuk alasan perbaikan ruangan Kejari ataupun lainnya. Kejari Donggala sudah banyak dibantu dari roda 4, pembangunan pos satpam, tempat parkiran, hingga mess pegawai,” tegas Heri.

Dalam orasinya, Heri juga minta Kajari Donggala untuk melakukan evaluasi terhadap oknum jaksa nakal yang diduga memeras salah seorang ASN di Kantor Dinas Kesehatan Donggala.