Jemaah Haji Asal Kota Palu Wafat di Saudi Nasional Hospital Makkah

oleh -
Jema'ah haji asal Kota Palu yang wafat di Makkah, Nurnaningsih Djarma (63).

MAKKAH – Kabar duka datang dari Jema’ah haji asal Sulawesi Tengah (Sulteng). Satu Jema’ah haji yang masuk dalam Kelompok terbang (Kloter) 10 Embarkasi Balikpapan (BPN), bernama Nurnaningsih Djarma (63) wafat.

Almarhumah berasal dari Kota Palu,  yang masuk dalam rombongan delapan Kloter 10 BPN.

Almarhumah, adalah Warga Kelurahan Tondo, Kecamatan Mantikulore, Kota Palu. Wafat di Rumah Sakit Saudi Nasional Hospital tanah suci Makkah, Jum’at (7/06).

Kabar duka ini disampaikan resmi oleh Kepala Bidang Haji dan Umroh, Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Sulteng, Muchlis Aseng Via akun facebook nya, Jum’at malam.

Muchlis Aseng yang saat ini bertugas di Sektor 11 daerah kerja Makkah, menyampaikan  duka mendalam atas wafatnya salah seorang Jemaah haji asal Kota Palu itu.

“Sebelumnya, Almarhumah dirawat di Rumah Sakit Arab Saudi. Pertama kali masuk RS diagnosa dokter  mengalami penurunan Hemoglobin (Hb) dari darah,” ucap Muchlis Aseng.

Atas hal tersebut, Muchlis Aseng mewakili segenap keluarga besar dari Sektor 11 daerah kerja Makkah, mengucapkan turut berbelasungkawa atas meninggalnya Almarhumah, dan berdoa semoga Almarhumah menjadi penduduk Syurga, dan keluarga yang berduka diharapkan menerima ketetapan Allah ini dan bisa bersabar.

YAMIN