PALU – Gubernur Sulawesi Tengah ( Sulteng) Rusdy Mastura menjadwalkan, Senin 7 Februari mendatang akan melantik seluruh pejabat esselon II.
Pelantikan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) direncanakan berlangsung di Gedung Pogombo kompleks kantor gubernur. Jelang Pelantikan tersebut, sejumlah pimpinan OPD terlihat resah.
Salah seorang staf Biro Ekbang Sekretariat daerah Provinsi Sulteng yang enggan disebutkan namnya mengakui, setelah merebaknya isu pelantikan bagi pucuk pimpinan di OPD, kondisi di kantor sudah tidak stabil lagi pelayanannya.
“Karena tidak lama lagi pelantikan. Pejabat sudah kalang kabut, kemungkinan takut tergeser dengan jabatannya saat ini. Suasana di kantor saat ini tidak lagi fokus, tanda tangan terkait kebijakan juga sudah tertunda, katanya habis pelantikan saja baru diurus. Begini sudah kalau mau pelantikan pada resah semua pejabat,”ucap sumber kepada media alkhairaat.id, Kamis (3/2).
Dikesempatan sebelumnya, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Sulteng, Asri mengatakan, terkait pelantikan esselon II di jajaran Pemerintah Provinsi Sulteng, pihaknya sudah siap mengatur pelaksanaan pelantikan tersebut.
“Saya hanya menyiapkan undangan pelantikan, yang lainnya diurus oleh bagian humas Setdaprov, pokoknya Pak Gubernur perintahkan, saya siap laksanakan,” aku Asri.
Sementara Tenaga Ahli Gubernur Bidang SDM, Rony Tanusaputra membenarkan rencana pelantikan OPD esselon II itu. Menurutnya, pelantikan tersebut akan dilaksanakan senin pekan depan.
“Pelantikannya senin pagi, cuma esselon dua saja, belum yang lainnya,” katanya.
Sementara Kabag Humas Setdaprov Sulteng Adiman mengatakan, rencana pelantikan akan bertempat di Gedung Pogombo.
Mendasarkan isu yang berkembang, sejumlah kepala OPD yang akan bergeser dari jabatannya diantaranya, Kadis Sosial, Kadis PU Bina Marga, Kepala BKD, Kadis Sumber Daya Mineral, Dinas PU Sumberdaya Air dan Kadis PU dan Tata ruang.
Reporter : Irma
Editor : Yamin