Jalan Sehat Telkomsel Kampanyekan Program “Gali Gaza” Kota Palu

oleh -

PALU – Manager Branch Telkomsel Palu, Surya Rachman menegaskan bahwa kegiatan jalan sehat 4G yang dilaksanakan pihak Telkomsel, Minggu (30/4) merupakan bagian dari gerakan kampanye program “Gali Gaza” Pemerintah Kota Palu.

“Ini bukan sekedar jalan sehat, tetapi sekaligus kampanye tentang kebersihan,” katanya.

Menurut Surya, semua peserta nantinya akan diberikan kantong kresek dan kaus tangan untuk memungut sampah dari titik start hingga finish.

“Rute jalan sehat sekitar 4,2 kilometer,” ujarnya.

Lebih lanjut Surya berharap, jalan sehat itu ditargetkan bisa mencapai angka 20 ribu orang peserta. Karena adanya undian hadiah yang diberikan kepada peserta.

Surya memberikan jaminan, bahwa kegiatan itu akan bebas dari sampah dari rute awal hingga di lokasi selesainya kegiatan.

Sementara itu, GM Marketing dan Sales Management Telkomsel Area Pamasuka, Widodo mengatakan jalan sehat itu merupakan satu persembahan Telkomsel kepada pelanggan serta ucapan terimakasih dan komitmen untuk memberikan layanan terbaik

ICT Operation Telkomsel Pamasuka,  Muhammad Muslih menggungkapkan pihak Telkomsel akan menyediaakan 2 unit campact mobile base station (Combat) di lokasi kegiatan, untuk mendukung kestabilan jaringan seluler.

Jalan sehat itu dilaksanakan di 7 kota wilayah Papua, Maluku, Sulawesi Kalimantan (Pamasuka) yakni Banjarmasin, Samarinda, Pontianak, Makassar, Manado, Palu dan Sorong. (FAUZI)

Tentang Penulis: Fauzi Lamboka

Gambar Gravatar
Profesi sebagai jurnalis harus siap mewakafkan diri untuk kepentingan publik. Menulis merupakan kebiasaan yang terus diasah. Namun, menulis bukan sekadar memindahkan ucapan lisan ke bentuk tulisan. Tetapi lebih dari itu, mengabungkan logika (akal), hati (perasaan) untuk medapatkan rasa, yang bisa diingat kembali di hari esok.