PALU – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu mengikuti kegiatan jalan sehat bersama jajaran Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkum-HAM) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), Jumat (21/10).
Kegiatan dalam rangka menyemarakkan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 itu mengambil tempat di halaman Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenkum-HAM Sulteng Jalan Dewi Sartika, Kota Palu, dipimpin Kepala Kanwil, Budi Argap Situngkir.
Kegiatan yang juga diikuti para kepala divisi serta seluruh kepala satuan kerja jajaran Kemenkum-HAM Sulteng.
“Meski KTT G20 dilaksanakan di Bali, tetapi kita mesti turut berpartisipasi dan siap menyukseskan kegiatan internasional tersebut. Melalui kegiatan ini, kita berharap agar seluruh masyarakat dapat mengetahui terkait KTT G20 ini, yang tentu sangat berpengaruh juga bagi seluruh masyarakat Indonesia,” jelas Budi membuka kegiatan jalan sehat tersebut.
Dalam kesempatan, seluruh peserta jalan sehat dengan penuh semangat melewati setiap rute yang ditentukan oleh panitia penyelenggara. Di sela jalan sehat, Kakanwil beserta jajaran pun turut membagikan ratusan stiker logo KTT G20 kepada masyarakat sekitar.
“Kami pun turut membaur kepada masyarakat sekitar dan memberikan beberapa stiker logo KTT G20 kepada para pelaku usaha hingga para pengendera sepeda motor dan mobil. Saya rasa dengan hal seperti ini kita pun dapat memiliki hubungan baik kepada mereka, bisa saja dengan begini, mereka dapat mengadukan berbagai persoalan terkait Hukum dan HAM kepada kami,” tuturnya.
Sementara itu, Kepala LPKA Kelas II Palu, Revanda Bangun, berharap kegiatan tersebut bukan hanya menjadi momentum untuk menyukseskan pelaksanaan KTT G20, tetapi juga turut menambah kebersamaan dan kesatuan antar sesama jajaran Kemenkum-HAM di Sulteng. */RIFAY