Idrus Aljufri Tutup Ramadhan Fair FKIP Unisa

oleh -

PALU- Selama Ramadhan 1442 Hijriah, Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Alkhairaat (Unisa), Palu menggelar sejumlah kegiatan bertema Ramadhan Fair FKIP Unisa beramal di bulan Suci Ramadhan.

Ketua Himpunan Mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (Himapbsi), Yusril mengatakan, kegiatan dimulai pada tanggal 13 April dan berakhir pada tanggal 7 Mei 2021.

Menurut Mahasiswa asal Pantai Timur kabupaten Parigi Moutong itu, Ramadhan Fair terlaksana berkat dukungan semua pihak antara lain, Gubernur Sulawesi Tengah, Baznas kota Palu, dosen FKIP Unisa, alumni FKIP dan masyarakat yang ikhlas memberikan donasinya untuk beramal di bulan suci Ramadhan.

Ketua BEM FKIP Unisa, Gilang Ramadhan menambahkan, konsep Ramadhan Fair meliputi sahur on the road yang menyasar penyapu jalanan, pemulung, pengguna jalan dan lainnya. Selain itu, mereka juga membagikan sahur gratis didepan kampus FKIP, Jalan Karajalembah, Sigi.

BACA JUGA :  Bawaslu Parimo Layangkan Imbauan Terkait Pengadaan Logistik Paslon

“Kegiatan ini kami kemas berupa sahur on the road, bagi-bagi takjil setiap hari Jum’at di depan kampus, buka bersama anak yatim piatu di panti asuhan Pelita Hati Desa Pombewe, Kecamatan Sigi Biromaru, Kabupaten Sigi dan pentas musik Religi setiap malam minggu yang dihadiri oleh para seniman Kota Palu,” katanya.

Ketua Panitia Hendra mengatakan, selain sumbangan nasi dos dari para dermawan, menu sahur dan buka puasa mereka masak sendiri, khususnya menu tradisional seperti uta kelo, penja, nasi jagung dan lainnya yang melibatkan seluruh mahasiswa FKIP Unisa.

BACA JUGA :  Tokoh Sigi Ajak Honorer K2 Dukung Anwar-Reny

“Selain di depan kampus, kami menyasar beberapa ruas jalan di kota Palu seperti jalan Mongisidi, jembatan satu, jalan I Gusti Ngurah Rai, Lapangan Vatulemo Wali Kota, Jalan Garuda menuju bandara dan sejumlah tempat strategis lainnya,” ujarnya.

Sementara itu Dekan FKIP Unisa Idrus Aljufri pada MAL Online, Selasa, (11/5), mengapresiasi kegiatan amal yang telah dilakukan oleh mahasiswanya itu.

“Ini sesungguhnya program yang lama tertunda, Alhamdulillah berkat dukungan semua pihak dan mahasiswa yang mau bekerja keras meluangkan waktu dan tenaganya kegiatan ini bisa terlaksana, insya Allah kegiatan ini akan menjadi kalender tetap FKIP Unisa setiap bulan suci Ramadhan. Terimakasih semuanya,” kata Idrus saat penutupan.

BACA JUGA :  Koalisi Beramal Pastikan Realisasi Program Asuransi Pertanian dan Pendidikan Gratis di Sulteng

Rep: Iwan Laki/Red: Nanang