PALU – Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng), Ady Pitoyo, menghadiri upacara dan syukuran peringatan HUT ke-78 Bhayangkara, di halaman Kantor Gubernur Sulteng, Senin (01/07).
Peringatan Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024 telah mengusung tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas”.
Kapolda Sulteng, Irjen Pol Agus Nugroho bertindak selaku inspektur upacara.
Anggota DPRD Provinsi Sulteng, Ady Pitoyo, berharap, Polri khususnya jajaran Polda Sulteng senantiasa menjunjung tinggi slogan presisi, senantiasa menjadi pelindung dan pengayom seluruh masyarakat secara adil dan bijaksana tanpa ada perbedaaan.
Ady juga menyampaikan apresiasi atas kinerja jajaran Polda Sulteng, dengan melakukan berbagai kegiatan yang sangat membantu masyarakat, seperti bantuan bedah rumah bagi warga yang kurang mampu, bhakti sosial, dan sebaganinya.
“Hal ini sangat membantu kami selaku anggota DPRD dalam memberikan bantuan kepada masyarakat yag tentunya bertujuan untuk percepatan tranformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan menuju Indonesia emas,” katanya.
Sementara itu, Kapolda Sulteng, Irjen Pol Agus Nugroho, menyampaikan, momentum peringatan Hari Bhayangkara ini adalah saat yang tepat untuk melihat kembali pencapaian dan keberhasilan yang telah dilakukan bersama.
“Peringatan Hari Bhayangkara ini diharapkan dapat menjadi representasi dari tekad dan semangat personel Polda Sulteng untuk mewujudkan situasi kamtibmas,” katanya.
Peringatan HUT Bhayangkara dihadiri Wakil Gubernur Sulteng Ma’mun Amir, Sekprov Novalina, unsur Forkopomda Sulteng, dan pihak terkait lainnya. *