HIPMI Bakal Optimalkan Jaringan Investor ke KEK Palu

oleh -
Nadier Badjamal

PALU – Ketua DPD Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Sulawesi Tengah Nadier Badjamal mengatakan bakal bahu membahu bersama Pemprov setempat menarik jaringan investornya masuk ke Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Palu.

“Peluang yang ada di KEK Palu itu tentu besar sekali. Kita siap bantu pemprov dengan menggunakan jaringan investor yang kita miliki. Kita tarik mereka untuk masuk berinvestasi ke KEK,” ungkap Nadier, Sabtu (09/10).

Ia mengatakan lagi, sebab itu merupakan salah satu peran Hipmi dalam KEK adalah menggandeng investor dari luar kota maupun luar negeri. Akan tetapi pihaknya tetap mendorong pengusaha muda lokal, untuk ikut serta mengambil peran dalam kemajuan daerah dari segi ekonomi melalui KEK.

BACA JUGA :  Pesan Kepala BI Sulteng untuk Santri Madinatul Ilmi: Ingat ABC

Meskipun begitu ia mengakui bahwa berinvestasi di KEK Palu membutuhkan modal besar.

“Memang besar modalnya. Tapi bukan tidak mungkin ada pengusaha lokal yang berhasil di luar, lalu pulang untuk membangun daerah ini sama-sama dan bisa saja seperti itu,” ungkapnya.

Akan tetapi, Nadier mengungkapkan jika memang hal semacam itu belum memungkinkan bagi pengusaha muda lokal, maka bukan berarti tidak berbuat apa-apa. Karena sebagai pengusaha tentu memiliki relasi yang luas dan kuat terhadap investor. Hal ini menurutnya, dapat menjadi point’ tersendiri bagi para pengusah lokal apabila mampu menariknya masuk ke Sulteng untuk berinvestasi.

BACA JUGA :  Sekolah Unggulan Bertaraf Internasional di Bawah Naungan PT Vale Diluncurkan

“Atau bisa juga kita pengusaha lokal disini sharing modal dengan jaringan investor kita itu kan
untuk berinvestasi di KEK,” katanya.

Ia menambahkan dari beberapa jenis potensi komoditas lokal yang sudah ada di KEK. mungkin salah satunya dapat menjadi andalan oleh pengusaha muda lokal.

Selain itu, HIPMI Sulteng turut mendukung penuh langkah solutif dari Gubernur untuk mempercepat pembangunan infrastruktur pendukung KEK Palu.

“Karena kita liat posisinya KEK ini strategis sekali. Tinggal infrastruktur pendukungnya saja yang memang harus dilengkapi dan kita dukung itu. Seperti akan dibangunnya tiga ruas jalan yang baru itu, kan mudah-mudahanlah,” harapnya.

BACA JUGA :  JATAM Sulteng Ungkap Dampak Buruk Ekologis dari Aktivitas Tambang Ilegal

Reporter: Faldi
Editor: Nanang