POSO- Dusun Tamanjeka Desa Masani berada di bawah kaki Gunung Biru Poso, dulu dikenal sebagai daerah basis simpatisan teroris Poso, saat ini dipimpin Ali.
Berkat sentuhan Satgas Madago Raya, Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Republik Indonesia (BNPT RI) perlahan, tapi pasti masyarakatnya mulai mengikuti apa menjadi imbauan pemerintah daerah maupun pusat.
Tepat 76 tahun Kemerdekaan RI, masyarakat antusias berkumpul sejak pagi di lapangan sepak bola Dusun Tamanjeka, Kecamatan Poso Pesisir Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah untuk mengikuti upacara peringatan Hari Kemerdekaan RI, Selasa (17/8).
Upacara yang difasilitasi Satgas Madago Raya tersebut, mempercayakan masyarakat Tamanjeka dan Uweralu untuk menjadi peserta upacara, komandan upacara dan paduan suara.
Kapolres Poso AKBP Rentrix Ryaldi Yusuf, bersama Dandim 1307/Poso Letkol Inf.Gusti Nyoman Mertayasa, bertindak selaku Inspektur Upacara.
Kapolres Poso menyampaikan apresiasi, setinggi-tingginya kepada seluruh perangkat desa, tokoh-tokoh agama serta seluruh masyarakat terutama siswa-siswi berperan sebagai pelaksana upacara.
Meskipun saat ini kita masih dalam situasi pandemi Covid-19 namun kita harus bersatu untuk mengatasi pandemi ini agar cepat berakhir.
“Mari kita bersatu bergandeng tangan bersama-sama untuk menjadikan Kabupaten Poso untuk lebih baik dan tidak ada saling membedakan satu dengan lainny,” ucapnya
Sementara itu Dandim 1307/Poso Poso Letkol Inf.Gusti Nyoman Mertayasa, pada amanatnya menyampaikan ucapan terima kasih, tak terhingga dalam pelaksanaan Hari Kemerdekaan Indonesia.
Sejarah mencatat untuk pertama kalinya di dusun Tamanjeka melaksanakan upacara peringatan hari Kemerdekaan.
Diluar sana menyebut Tamanjeka sangat menyeramkan, dengan adanya pelaksanaan Upacara hari kemerdekaan 17 Agustus maka Image itu akan berubah sebab Tamanjeka adalah wilayah NKRI, ungkap Dandim Poso itu.
Hal senada disampaikan, Kadus Tamanjeka, Sambara yang bertugas sebagai pembaca teks proklamasi.“Terima kasih banyak, dusun kecil ini bisa dijadikan tempat pelaksanaan upacara Kemerdekaan RI setiap tanggal 17 Agustus.
“Harapan kami untuk kedepan bisa semeriah dari tahun ini, sebab kita masih dalam pandemi covid-19, atas nama masyarakat meminta kepada pemerintah agar infastruktur jalan diperhatikan sehingga akses menuju ke Dusun Tamanjeka lebih baik lagi,” tutur Sambara.
Upacara turut dihadiri para perwira Satgas Madago Raya, unsur forum komunikasi pimpinan kecamatan, Kades Masani, Kades Uweralu, perangkat dusun dan perangkat desa, pelajar, dan tidak mau ketinggalan eks napiter Poso berdiam di Dusun Tamanjeka Desa masani Poso.
Rep: Ikram/Ed: Nanang