Hadiri Pembukaan Turnamen Bola Voli, Ini Pesan Safri

oleh -
Foto bersama sebelum pembukaan lomba bola volly dimulai.

MORUT-Wakil Ketua DPRD Morowali Utara, Muhammad Safri menyampaikan ucapan terima kasih kepada segenap pengurus Karang Taruna Desa Moleono, Kecamatan Petasia Barat serta para Sahabat Safri dan Sahabat Herbal yang telah menginisiasi kegiatan Turnamen Bola Voli Se Kecamatan Petasia Barat.

Hal itu disampaikan Safri saat menghadiri pembukaan turnamen yang digelar di Lapangan Mamberambe, mulai hari ini 28 November hingga 6 Desember 2021 mendatang.

“Alhamdulillah, saya menyampaikan ucapan terima kasih kepada segenap pengurus Karang Taruna Desa Moleono, Kecamatan Petasia Barat serta para Sahabat Safri dan Sahabat Herbal ( Hendra Baoli) yang telah menginisiasi kegiatan Turnamen Bola Voli Se Kecamatan Petasia Barat yang diselenggarakan mulai hari ini Ahad 28 November hingga 6 Desember 2021 mendatang,” ungkap Safri.

BACA JUGA :  Polda Sulteng Siap Tantang Polda Sultra

Safri juga memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas penyelenggaraan turnamen bola voli yang digelar di lapangan Mamberambe, Desa Moleono ini. Menurutnya, selain sebagai ajang silaturahmi, kegiatan ini merupakan momentum penting bagi para pemuda untuk meningkatkan prestasi.

“Ini adalah momentum penting bagi para pemuda untuk meningkatkan prestasi. Kegiatan ini juga akan menjadi hiburan yang sangat menarik bagi masyarakat sekaligus sebagai ajang silaturahmi bagi kita semua,” ucap Safri.

Safri menambahkan, kegiatan semacam ini harus di dukung penuh oleh semua pihak. selain sebagai upaya pembinaan prestasi bagi generasi muda dalam mencari bibit-bibit unggul di bidang olahraga khususnya bola voli, adanya turnamen ini juga akan menggerakkan ekonomi masyarakat sekitar dengan melibatkan pelaku UMKM setempat.

BACA JUGA :  PT Vale Komitmen Kembangkan Bakat Olahraga Lokal

“Kami juga di DPRD terus mendorong pemerintah daerah untuk menyediakan area atau fasilitas umum yang representatif untuk mendukung masyarakat Morowali Utara beraktivitas baik itu berolahraga atau kegiatan lainnya,” beber Safri.

Ketua DPC PKB Morowali Utara ini berharap dengan adanya turnamen ini, para peserta mampu memupuk semangat kebersamaan dan persaudaraan sekaligus sebagai ajang mengasah bakat dan minat dalam olahraga bola voli.

BACA JUGA :  Atlet Dayung Sulteng, Serda Febrian Lolos ke Semifinal PON XXI Aceh-Sumut 2024

“Menang dan kalah adalah hal biasa dalam sebuah pertandingan, namun dari semua itu yang terpenting adalah kebersamaan. Selamat bertanding mari kita junjung tinggi semangat sportivitas,” tutup Safri.

Reporter: Harits