Gubernur Sulteng Lantik 7 Komisioner KPID Periode 2022-2025

oleh -

PALU – Gubernur Sulawesi Tengah Rusdy Mastura resmi melantik dan mengambil sumpah tujuh anggota Komisioner Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Sulawesi Tengah, periode 2022-2025. Pelantikan itu digelar di Gedung Pogombo Kantor Gubernur, Rabu (12/1).

Gubernur Sulawesi Tengah Rusdy Mastura berpesan komisioner KPID kiranya dapat bekerja secara profesional dengan menunjukan kinerja dan keteladanan, serta menjaga kebersamaan dan teamwork yang solid.

Menurutnya, beberapa poin penting untuk di perhatikan, yaitu Pertama, jadikan KPID sebagai pelindung masyarakat dari pengaruh buruk siaran yang tidak sesuai pedoman perilaku penyiaran dan standar program siaran (P3SPS).

Kedua, Berikan apresiasi dan pembinaan kepada lembaga-lembaga penyiaran publik sebagai stimulisasi yang mendorong peningkatan kualitas siaran, terlebih lagi dalam rangka mengsukseskan Visi Misi “Gerak Cepat Menuju Sulawesi Tengah yang Lebih Sejahtera dan Lebih Maju.”

BACA JUGA :  Seminar MBKM di STIA Panca Marga Palu: Apresiasi Peserta KKN Tematik

Ketiga, memberikan sistem migrasi penyiaran, dari sistem analog ke digital yang harus tuntas paling lambat november 2022.

Maka hendaknya, kata dia, KPID Sulteng ikut mengawal proses ini, demi terwujudnya digitalisasi penyiaran yang berdampak positif bagi percepatan pembangunan Sulteng.

“Saya ucapan selamat kepada ke tujuh orang komisioner Komisi Penyiaran Indonesia Daerah terpilih yang baru saja dilantik. Saya juga ucapkan terima kasih kepada komisioner Komisi Penyiaran Indonesia Daerah periode sebelumnya atas terobosan-terobosanya, sehingga KPID dapat menjadi regulator penyiaran publik di Sulawesi Tengah,” ujar Rusdy Mastura.

Tak lupa juga gubernur menyampaikan ucapan terima kasih kepada tim dan semua unsur panitia seleksi calon anggota KPID, termasuk ketua dan para anggota komisi I DPRD Sulawesi Tengah yang telah sukses menyaring dan kemudian menetapkan 7 orang komisioner KPID periode 2022-2025.

BACA JUGA :  Satgas PASTI Blokir 498 Entitas Ilegal di Bulan September

Dalam acara tersebut gubernur Sulawesi Tengah Rusdy Mastura didampingi Wakil Ketua Komisi I DPRD Sulawesi Tengah Wiwik Jumatul Rofiah, Asisten III Bidang Administrasi Umum dan Organisasi selaku Ketua Tim Seleksi Mulyono, dan Kadis Kominfo selaku Ketua Panitia Pelaksana Faridah Lamarauna.

Reporter: Irma/Editor: Nanang