PALU – Gubernur Sulawesi Tengah, H. Rusdy Mastura, kembali menjalankan tugasnya sebagai kepala daerah setelah menjalani cuti kampanye untuk Pilkada 2024. Kehadirannya sebagai gubernur definitif ditandai dengan partisipasinya dalam peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) sekaligus Hari Guru Nasional (HGN) di Kabupaten Banggai, Ahad (24/11).

Kegiatan yang berlangsung di Alun-Alun Bumi Mutiara, Kabupaten Banggai, tersebut dihadiri ribuan guru dari seluruh wilayah Banggai. Acara ini dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, seperti jalan santai dan senam jantung sehat, yang bertujuan untuk mempererat kebersamaan dan meningkatkan kesehatan para pendidik.

Dalam sambutannya, Gubernur Rusdy Mastura memberikan apresiasi kepada para guru atas peran besar mereka dalam pembangunan sumber daya manusia di Sulawesi Tengah. Ia juga menekankan pentingnya peningkatan kualitas pendidikan untuk kemajuan daerah.

“Guru adalah pilar utama dalam mencetak generasi penerus bangsa yang unggul. Kita harus terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan agar Sulawesi Tengah mampu bersaing di tingkat nasional dan internasional,” ujar Gubernur Rusdy.

Acara ini menjadi simbol semangat baru bagi dunia pendidikan di Sulawesi Tengah, sekaligus menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk mendukung para pendidik dan kemajuan sektor pendidikan di provinsi ini.

Reporter: Irma/***