PALU – Gerakan Masyarakat Sehat (Germas) yang dilaksanakan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Palu, telah menjadi salah satu kegiatan rutin yang dinilai efektif dalam memberi edukasi dan informasi kepada masyarakat.
Kegiatan yang terintegrasi dengan Satgas K5, setiap Sabtu di tingkat kelurahan itu, kini telah mampu menurunkan angka penyakit yang disebabkan oleh faktor lingkungan. Dampak positif inilah yang dinilai membuat gerakan ini terus tumbuh dengan bergabungnya sejumlah lembaga.
“Germas merupakan pintu masuk untuk pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) melalui informasi yang disampaikan penyuluh-penyuluh seperti BNN, Perbankan, Gerakan Cerdas Menggunakan Obat (Gema Cermat) dan PKK,” tutur Kepala Seksi (Kasi) Promosi Kesehatan (Promkes) Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Palu, Gunawan, pecan lalu saat kegiatan Germas di Kelurahan Besusu Barat.
Selain itu, tambah Gunawan, belum lama ini pihak Kemenag juga telah bergabung dalam germas serta berperan pula dalam memberi penyuluhan yang diharapkan dapat mengubah perilaku masyarakat ke arah yang lebih baik.
“Secara umum Germas bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan masyarakat untuk berperilaku sehat dalam upaya meningkatkan kualitas hidup. Sedangkan tujuan khususnya adalah meningkatkan partisipasi dan peran serta masyarakat untuk hidup sehat, meningkatkan produktivitas masyarakat dan mengurangi beban biaya kesehatan,” pungkasnya.
Kegiatan Germas yang dilaksanakan sejak pukul 07.30 pagi itu dimulai dengan pelaksanaan senam pagi massal, disusul dengan makan buah, pemeriksaan kesehatan gratis dan penyuluhan- penyuluhan, ditutup dengan kegiatan kerja bhakti di kelurahan setempat. (HAMID)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.