PARIMO – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) kembali mengelar Olimpiade Olahraga Siwa Nasional (O2SN) dan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) jenjang Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP).
“Dua tahun vakum disebabkan masa pandemi COVID-19. Sehingga dua kegiatan itu dilakukan secara virtual, dan tahun ini bisa kita laksanakan,” ucap Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Sekdis Dikbud) Parimo, Sunarti, saat membacakan Laporan panitia, Senin (30/05).
Ia mengatakan, tujuan dilaksanakan kegiatan ini untuk meningkatkan kecintaan dan apresiasi kepada siswa pada bidang olahraga, serta nilai tradisi dari akar budaya bangsa.
Selain itu, meningkatkan kecakapan kolaborasi dan kooperatif, dan juga menjaga kesehatan jasmani, menumbuhkan jiwa sportifitas, kerja keras, disiplin dan komunikatif.
Ia menjelaskan, untuk cabang yang dipertandingkan diantaranya karate dan silat, sementara pada bidang seni meliputi gambar bercerita, seni tari, kriya anyam, pantomim, menyanyi solo dan beberapa cabang lainnya.
“Untuk tahun ini O2SN hanya melombakan dua cabor saja, untuk FLS2N khusus SMP dilakukan secara virtual,” jelasnya.
Ia menambahkan, peserta yang mengikuti merupakan siswa-siswi SD perwakilan dari 23 kecamatan, dan enam rayon untuk SMP, dengan jumlah peserta keseluruhan sebanyak 60 orang ditambah official 26 orang.
Reporter: Mawan
Editor : Yamin