Darmin Agustinus Sigilipu Pastikan Maju di Pilkada Serentak 2024

oleh -
Suasana Jumpa Pers di Sekretariat DPD Partai Golkar, Kabupaten Poso,Selasa (23/08) (FOTO : media.alkhairaat.id/Mansur)

POSO – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah  (Sulteng), Darmin Agustinus Sigilipu, memastikan diri akan kembali maju berkompetisi pada pelaksanaan Pemilihan Kepala  Daerah (Pilkada) Serentak  tahun 2024 mendatang.

Mantan Bupati Poso Periode 2016-2021 itu menegaskannya dalam konfrensi pers di Sekretariat DPD Partai Golkar, Kelurahan Gebang Rejo, Kecamatan Poso Kota, Selasa (23/08). Saat memberikan keterangan, poltisi yang dikenal dengan sebutan DAS itu turut didampingi oleh Ketua  DPRD  Kabupaten Poso, Sesi KD Mapeda dan beberapa anggota DPRD lainnya.

Darmin Agustinus Sigilipu dalam keterangan mengatakan, jika dirinya diberikan kesehatan dan kesempatan untuk yang kedua kalinya, dia memastikan akan kembali tampil dan maju berkompetisi pada Pilkada 2024. Menurutnya, untuk sementara dirinya bersama seluruh pimpinan dan kader partai Golkar sedang melakukan konsolidasi terkait kesiapan menghadapi Pilkada 2024 mendatang di Poso.

BACA JUGA :  Supratman Ajak Masyarakat Dukung Festival Danau Poso

Dijelaskan, saat pelaksanaan Rapat Kerja Daerah (Rakerda ) Partai Golongan Karya (Golkar) di Palu 12 Agustus 2022, salah satu materi yang dibahas adalah tentang konsolidasi untuk pemenangan Pilpres, Pileg dan Pilkada 2024.

“Jadi teman-teman pers yang mungkin sempat melihat postingan  saya di medsos,dalam Rekerda sudah saya sampaikan keinginan saya kepada senior saya pak Muhiddin jika diberikan kesehatan, insyaallah masih ada kesempatan yang kedua kalinya,saya akan tampil dan maju kembali sebagai calon Bupati Poso,”ungkap Darmin Agustinus Sigilipu.

Ditanya soal siapa calon pasangan yang bakal mendampinginya pada Pilkada Serentak 2024 mendatang,DAS  sambil tersenyum mengakui jika teman-teman pers di Poso sudah mengetahui siapa orang yang pas.Diakuinya orang yang dimaksud adalah Moh.Yasin Mangun yang kini menjabat sebagai wakil Bupati Poso yang selama ini memang sudah diketahui telah melakukan komunikasi lebih dekat lagi.

BACA JUGA :  Korps Brimob Diharap Bisa Menjaga Sulteng dari Ancaman Keamanan

“Teman pasti sudah tau siapa orang yang akan berpasangan dengan saya,besok-besok kalau sempat ketemu bisa ditanya langsung dengan beliau,saya juga meminta restu dan doa dari teman-teman pers di Poso,”ungkapnya.

Masih menurut DAS,peluang besar dirinya akan berpasangan dengan Moh.Yasin Mangun pada Pilkada Serentak 2024 mendatang karena Yasin Mangun kini telah masuk dan terdaftar sebagai kader partai Golkar di DPD tingkat I Sulawesi Tengah . Diakuinya kedepan jika dirinya bersama pasangan calon Moh.Yasin Mangun diberikan kesehatan, diharapkan dukungan penuh kepada masyarakat Kabupaten Poso .

BACA JUGA :  Muharam: Rusdy dan Sulaiman Tidak Pernah Terlibat Hukum

“Kalau memang cocok,cemistrinya dapat dan survey elektabilitas mendukung,kami hanya meminta doa serta dukungan dari warga Poso,”harap Darmin Agustinus Sigilipu.

Reporter : Mansur
Editor : Yamin