SIGI – Pasangan Bakal Calon Bupati Sigi dan Wakil Bupati Sigi Mohamad Irwan-Samuel Pongi, saat ini kian semakin optimis akan lolos dalam tahapan persyaratan Pilkada Kabupaten Sigi tahun 2020. Optimisme melenggang itu setelah mendapat kabar memperoleh formulir Model B-1 KWK-KPU atau surat keputusan usungan dari petinggi Partai Demokrat pusat.
Hal itu dikemukakan Mohamad Irwan, saat menyampaikan sambutan pada acara deklarasi “Jiwa Sang Pengabdi” di lapangan sepakbola Desa Mpanau Kecamatan Sigi Biromaru Sabtu (29/08).
Bakal calon Bupati Sigi Mohamad Irwan yang akan menggandeng Samuel Yansen Pongi sebagai bakal calon wakilnya. Untuk itu ia mengaku, dukungan dari Partai Demokrat semakin memperkuat mesin politik yang akan digunakan. Terlebih setelah mengantongi dukungan dari 4 (empat) partai lain sebelumnya.
“Alhamdulillah, semalam saya telah menerima telpon dan mendapat kabar bahwa, akan menerima Model B-1 KWK oleh petinggi DPP Partai Demokrat, dan Pak Ayub Selaku Ketua DPC Demokrat Sigi sudah menunggu di Jakarta terkait proses penyerahan B-1 KWK,”terangnya pada sejumlah media.
Mohamad Irwan mengatakan, surat keputusan sebagai formulir resmi sebagai syarat daftar ke KPU pada 4 September nanti, telah diserahkan sebelumnya oleh Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) ke Ketua DPD Demokrat Sulteng Anwar Hafid. Lalu akan diserahkan ke Ayub Willem Darawia selaku Ketua DPD Demokrat Kabupaten Sigi pada Senin besok.
Selain Partai Demokrat, sebelumnya pihaknya juga telah menerima model B-1 KWK dari Partai PKB, PBB yang disusul PDIP.
“Alhamdulillah pada hari Minggu tanggal 30 Agustus atau paling lambat hari Senin pagi, kami juga akan menerima Model B-1 KWK dari PDIP Pusat, dan Insya Allah jika tak ada halangan untuk Partai Golkar sendiri model B-1 KWK akan kami terima paling lambat tanggal 1 atau 2 September 2020,” terang Mohamad Irwan.
Dirinya memgupapkan terima kasih kepada partai-partai pengusung yakni, Partai PKB, PBB, PDIP, Demokrat serta Golkar tidak terkecuali juga untuk partai Perindo dan PSI yang telah memberikan kepercayaan dukungan.
Diketahui, Partai Demokrat memiliki anggota parlamen di Sigi sebanyak 5 kursi, Partai Golkar, 5 kursi, PDIP 3 kursi, PKB 3 kursi dan PBB 1 kursi, dengan jumlah 17 kursi dari lima partai pengusung. Maka petahana dipastikan akan lolos tahapan persyaratan dalam pendaftaran nanti.
Reporter: Hady
Editor: Nanang