PALU – Ratusan Massa dan Simpatisan DPC Partai Demokrat Kota, Palu mendaftarkan Bacalegnya, di Kantor KPU Palu, Ahad (14/5)
Rombongan DPC Demokrat tersebut diterima oleh Komisioner KPU setempat, dan Komisioner Bawaslu.
Ketua DPC Demokrat Palu, Abdulrahim Nassar Al-amri kepada sejumlah wartawan disela-sela pendaftaran menyebut, pihaknya menargetkan akan meraih sebanyak 6 kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota palu.
“Target kami satu kursi di setiap Dapil. Karena saat ini, kami hanya memiliki 3 kursi saja. Insyaallah 2024 kami bisa meraih kursi di Dapil Palu Utara-Tawaili. Karena figur di Dapil tersebut adalah sejumlah figur-figur baru yang cukup handal di daerah tersebut,” ujarnya.
Kata, pria yang akrab disapa Wim itu, jumlah Bakal calon legislatif (Bacaleg) Demokrat yang bertarung untuk Kota Palu pada Pemilu 2024 mendatang berjumlah 35 orang.
Dari tiga puluh lima jumlah Bacaleg yang maju, sembilan puluh persen merupakan wajah baru. Selain itu juga, hampir enam puluh lima persen berasal dari usia muda (Milenial).
“Sembilan puluh persen Bacaleg kami figur baru. Enam puluh persen merupakan Caleg milenial,” jelasnya
Meskipun sembilan puluh persen Caleg baru, namun Wim optimis DPC Demokrat mampu meraih kursi yang ditargetkan.
” Ada Enam orang caleg dari partai lain yang bertarung melalui Demokrat, dan saya lihat yang masuk ke demokrat ini adalah petarung petarung handal,” ucapnya.
Selain itu Dirinya juga menyebut bahwa sejauh ini untuk pengurus partai Demokrat Kota Palu sendiri masih tetap Solid dan tidak ada yang berpindah ke partai lain.
Untuk keterwakilan perempuan Wim juga mengaku, lebih dari tiga puluh persen dari jumlah yang dipersyaratkan.
Tiba di KPU Kota Palu, partai bernomor urut 14 itu disambut Tarian adat Kaili penyambutan Tamu (Tari Pokambu), yang kemudian dilanjutkan sambutan dari Pasukan pemegang bendera Demokrat yang mengantar rombongan masuk kedalam kantor KPU setempat dengan iringan Lagu Mars Partai Demokrat.
Reporter : Hamid
Editor : Yamin