Cudy-Agusto Pemimpin Berdiri di Semua Golongan

oleh -

Palu – Andono Wibisono, juru bicara pasangan calon Gubernur Rusdy Mastura dan Wakil Gubernur Mayjen (Purn) Sulaiman Agusto Hambuako, menyatakan bahwa duet tersebut adalah representasi dari kepemimpinan nasionalis-religius yang berdiri di atas semua golongan. Andono menegaskan bahwa pasangan ini akan mengayomi seluruh masyarakat Sulawesi Tengah yang majemuk dan plural.

Menurutnya, pria yang sering disapa Cudy itu, dikenal sejak menjadi Wali Kota Palu dua periode sebagai pemimpin yang menjunjung tinggi toleransi dan moderasi beragama. Lahir dari keluarga Masyumi dan dididik dalam medan politik nasionalis melalui Partai Golkar, hingga saat ini, beliau masih menjadi anggota Dewan Pembina DPP Partai Gerindra. Gaya politiknya inklusif, memperjuangkan hak-hak korban pelanggaran hak asasi manusia di Kota Palu dan sekitarnya.

Setelah mendeklarasikan diri dan mendaftar sebagai bakal calon gubernur, Cudy yang juga gubernur petahana terus aktif menemui berbagai pemimpin kemasyarakatan dan tokoh agama. “Baru-baru ini, Cudy bertemu dengan Ketua Utama Alkhairaat, Habib Alwi Aljufrie, serta tokoh masyarakat Toraja, Aris Bullo. Ini adalah bagian dari silaturahmi dan komitmen beliau untuk menyatukan semua elemen masyarakat,” ujar Andono kepada media ini, Senin (9/9).

Wakil Gubernur Sulaiman Agusto Hambuako (SAH), lanjut Andono, juga telah menjalin komunikasi intensif dengan berbagai tokoh masyarakat. “SAH, bersama Cudy, bertemu dengan DR Salim Aljufrie dan Habib Alwi Aljufrie di Jakarta. Kami optimis bahwa duet nasionalis-religius ini akan membawa kemajuan bagi Sulawesi Tengah,” tambahnya.

Andono juga mengungkapkan bahwa Koalisi Parpol, yang diketuai oleh Muharram Nurdin, Ketua DPD PDIP Sulteng, telah menyiapkan jadwal kampanye bagi pasangan Cudy-SA. “Kampanye akan dilakukan secara bertahap, menyesuaikan dengan tugas-tugas Bapak Rusdy Mastura sebagai gubernur. Kantor koalisi parpol ini terletak di Palu Square, Jalan Soekarno Moh Hatta, Palu,” terangnya.

Andono menambahkan bahwa jumlah relawan pasangan Cudy-SA saat ini sudah mencapai 165 orang dan terus bertambah. “Koalisi relawan akan dikendalikan oleh Moh Hidayat, Moh Safri Laupa, dan Andi Aril Pattalau. Informasi resmi akan terus kami sampaikan ke media,” tutupnya.

Reporter: Irma/**
Editor: Nanang

Reporter Irma