Covid-19 Meningkat, Pemprov Lakukan Pembatasan Kegiatan

oleh -
Plh Karo Administrasi Pimpinan Edy Lesnusa

PALU- Gubernur Sulawesi Tengah, Rusdy Mastura mengeluarkan imbauan ke seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), untuk tidak melakukan kegiatan yang memobilisasi orang banyak.

Plh Karo Administrasi Pimpinan Edy Lesnusa mengatakan, mengamati perkembangan kasus konfirmasi positif Covid-19, khususnya di wilayah Provinsi Sulteng, gubernur Sulteng Rusdy Mastura mengeluarkan imbauan kepada seluruh OPD di jajaran Pemerintah Provinsi, untuk tidak melakukan kegiatan pertemuan, sampai angka Covid-19 mengalami penurunan.

“Dihimbau kepada seluruh OPD di jajaran Pemerintah Provinsi untuk menunda dahulu kegiatan rapat, sosialisasi, seminar dan pertemuan luring yang memobilisasi atau mengumpulkan orang banyak dalam jumlah besar pada satu lokasi secara bersamaan. Serta lebih meningkatkan protokol kesehatan 5 M dan 3 T,” ujar Edy Lesnusa, kepada MAL Online, Kamis (7/1).

BACA JUGA :  PUPRP Parimo Benahi Kualitas SDM Pengawas Lapangan

Himbauan ini berakhir setelah ada pemberitahuan zona dan penurunan angka konfirmasi positif Covid-19.

Reporter: IRMA
Editor: NANANG