Cabe Rawit Tembus 95 Ribu

oleh -
Rawit Tembus Rp95 ribu per kilogram di tingkat pasar. Pasar murah menjual cabe rawit hanya Rp80 ribu per kilogram. FOTO: IRMA

PALU – Satu bulan belakangan ini, harga cabe rawit merangkak naik. Harga cabe rawit lokal tembus Rp95 ribu perkilo gram dan untuk harga cabe rawit jenis sirup Rp85 ribu perkilo gram.

Hasmawati salah seorang penjual makanan mengaku sudah sebulan merasaka kenaikan bahan wajib dalam makanan ini. Selasa ini kata dia, tembus 95 ribu per kilo gramnya. Bukan cuma cabe rawit ,cabe keriting pun ikut naik dengan harga Rp45 perkilo, bawang putih Rp30 ribu perkilo gram.

“Saya heran kenapa bisa naik harga cabe rawit padahal stoknya berlimpah di pasar,” ujar Hasmawati.

Di tempat terpisah di pasar murah yang digelar Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sulteng di halaman parkir Merry Glow Maesa, menjual cabe rawit,tomat, bawang merah, dan bawang putih.

BACA JUGA :  Kemenkumham Sulteng Dorong Transparansi Layanan Lapas

Cabe rawit yang ada di pasar murah cabe rawit jenis sirup harga Rp80 ribu per kilogram. Bawang merah Rp24 ribu per kilogram, bawang putih Rp30 ribu per kilo gram dan tomat Rp6 ribu per kilo gramnya.

Salah satu Panitia Pasar Murah, Ari mengatakan, harga cabe rawit mengalami kenaikan dikarenakan cabe rawit lokal mengalami pengurangan stok, menyusul banyaknya cabe rawit dikirim ke luar daerah.

“Bagaimana tidak mau naik cabe rawit kita dikirim ke Kalimantan, Gorontalo dan Manado dengan harga tinggi, sehingga mengakibatkan kelangkaan, hargapun naik. Semoga sebelum Natal harga ccabe rawit bisa turun,” Ujar Ari kepada media alkhairaat online Selasa (14/12).

Reporter: IRMA
Editor: NANANG