PALU – Partai pengusung dan pendukung Bakal Pasangan Calon Walikota dan Wakil Wali Kota Palu, Periode 2020-2024, H. Hadianto Rasid-dr. Reny Lamadjido, berkomitmen All Out memenangkan kandidat mereka di Pemilihan Kepala daerah (Pilkada) serentak tahun ini.

Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kota Palu, H. Nanang, saat deklarasi pencalonan Bapaslon Hadianto-Reny, Sabtu 05 September 2020 lalu. Secara tegas menginstruksikan khusus kepada seluruh kader PKB beserta simpatisan, dan pada umumnya seluruh masyarakat Kota Palu untuk memenangkan Hadianto-Reny.

“Tidak ada alasan, tidak ada tawar-tawar. Ajak seluruh keluarga memilih Hadianto-Reny, Pilkada tahun ini kita harus menang mutlak,” tegasnya.

Anggota DPRD Kota Palu dua periode itu mengatakan, semua anggota DPRD Kota Palu dari Partai pengusung, yakni PKB dan Hanura menggabungkan semua suara dari masing-masing Daerah pemilihan (Dapil) dari hasil Pemilu tahun 2019 lalu, terdapat 24 ribu suara untuk mendukung Hadianto-Reny. Terdiri dari PKB memiliki 11 ribu lebih suara dan Hanura memiliki 13 ribu lebih suara.

“Hari ini kita memiliki modal 24 ribu lebih dukungan untuk Hadianto-Reny, ditambah lagi dengan dukungan kader dan simpatisan Partai Solidaritas Indonesi (PSI) dan Partai Gelombang Rakyat (Gelora), sebagai Partai pendukung Hadianto-Reny,”  terangnya.

Menurut putra asli Kelurahan Tondo dan Layana itu, pasangan Hadianto-Reny bukan Bakal calon kaleng-kaleng, Hadianto-Reny merupakan pasangan yang sangat representatif untuk peserta Pilkada Kota Palu tahun ini. Hadianto Rasyid adalah sosok pemimpin yang memiliki besik dari seorang santri dan ahli dibidang ekonomi, yang menggandeng dr. Reny Lamadjido, sosok birokrat yang ahli dibidang kesehatan.

“Kota Palu ini di luar sana sangat terkenal dengan sebutan kotanya para Habib, disini ada wisata religi, tetapi sejauh ini tidak dikelola dengan baik. Saya sangat yakin pemimpin yang mampu mengelola semua itu adalah bapak Hadianto Rasyid. Kita hidupkan gairah wisata religi di Jalan SIS Aljufri itu, tentunya demi mendorong peningkatan ekonomi rakyat sekaligus PAD Kota Palu. Begitu juga dengan masalah pelayanan kesehatan yang jauh akan lebih baik jika ditangani oleh ibu dr. Reny Lamadjido,” tegasnya.

H. Nanang tidak menampik, bahwa seluruh Bakal Paslon Walikota dan Wakil Wali Kota Palu tahun ini adalah Paslon yang kuat, yang masing-masing memiliki basis massa diakar rumput.

“Perlu saya ingatkan, bahwa semua Bakal calon yang berkontestasi di Pilkada tahun ini tidak ada yang lemah. Tetapi saya yakin, diantara mereka Hadianto-Reny lah yang paling kuat,” tegasnya.

Dipenghujung, H. Nanang mengajak kepada kader, simpatisan PKB dan seluruh pendukung Hadianto-Reny, dalam momentum Pilkada ini untuk sama-sama menjaga situasi daerah agar tetap kondusif.

“Kita harus fokus bekerja memenangkan kandidat kita, Jangan ada saling fitnah, jangan ada saling menjatuhkan, mari kita mengedepankan politik santun. Kita sambut Pilkada ini dengan riang gembira, agar daerah kita selalu dalam kondisi yang aman dan kondusif,” pesannya.    

Dikesempatan yang sama, Ketua PSI Kota Palu, Elisa Tambunan mengaku bahwa PSI adalah partai kecil yang baru lahir. Meski demikian, PSI memiliki kader dan simpatisan yang militan untuk memenangkan Hadian-Reny.

“Jujur saja kami partai kecil, tapi kami yakin PSI adalah partai kecil-kecil cabe rawit,” ucapnya.

Ketua Partai Gelora Kota Palu, Nursalam juga mengaku bahwa partai yang dipimpinnya saat ini adalah partai yang baru lahir, namun itu semua tidak menjadi alasan untuk memenangkan Hadianto-Reny.

Bagi dia, bergabungnya Gelora dengan partai koalisi pengusung Hadianto-Reny dikarenakan adanya kesamaan visi misi partai Gelora dengan visi misi Hadianto-Reny untuk Kota Palu kedepan.

“Kami memiliki kesamaan visi dan misi, Kota Palu ini butuh lompatan-lompatan kemajuan. Tidak perlu kita mengulangi terus menerus prestasi-prestasi yang sama dari sebelumnya, pertumbuhan ekonomi rakyat harus tumbuh jauh dari saat ini, begitu juga PAD kita yang memiliki potensi besar harus dimaksimalkan pengelolaannya. Kami yakin Hadianto-Reny mampu melakukan semua itu,” tandasnya . (YAMIN)