PALU- Dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat saat menikmati libur akhir tahun, Satuan Brimob Polda Sulawesi Tengah melakukan pengamanan di Obyek Wisata Kampung Nelayan, Kota Palu.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk mencegah potensi kejahatan serta memastikan kelancaran aktivitas wisata di kawasan Pantai Kampung Nelayan.
Pantai Kampung Nelayan dikenal sebagai salah satu destinasi favorit masyarakat Kota Palu, terutama pada akhir pekan dan libur panjang, seperti momen libur akhir tahun ini.

Dansat Brimob Polda Sulteng, Kombes Pol. Kurniawan Tandi Rongre, menegaskan pentingnya langkah pengamanan tersebut. “Pengamanan ini dilakukan demi keamanan dan kenyamanan masyarakat saat berwisata. Kami ingin memastikan seluruh aktivitas berjalan lancar tanpa gangguan,” ujarnya.

Sebagai bagian dari pengamanan, Brimob Sulteng juga menyiapkan satu unit mobil Tata SAR lengkap dengan peralatan penyelamatan dan penanggulangan bencana.

“Mobil ini dilengkapi berbagai perlengkapan yang mendukung tugas penyelamatan jika terjadi situasi darurat selama masyarakat beraktivitas di Pantai Kampung Nelayan,” tambahnya.

Melalui sinergi dengan pihak-pihak terkait, Brimob Polda Sulteng berkomitmen memberikan rasa aman bagi masyarakat. “Kami berharap masyarakat dapat menikmati liburan akhir tahun dengan damai dan nyaman,” kata Kurniawan.

Reporter : **/IKRAM