PALU- Badan Penyelengga Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJS-TK) Palu menyelenggarakan sosialisasi dan edukasi manfaat program menjadi kepesertaan BPJS-TK kepada penerima bantuan Program Keluarga Harapan (PKH), bertempat di Halaman Kantor Pos Pusat Palu, Jalan Prof.Moh. Yamin,Kota Palu,Rabu (7/2).

Kepala Cabang (Kacab) BPJS-TK Palu Andi Syamsu Rijal menjelaskan, antara BPJS-TK dan Kantor Pos merupakan mitra kerjasama guna memberikan informasi serta edukasi kepada penerima bantuan manfaat menjadi peserta program BPJS-TK. Mereka bisa mendaftar,membayar dan kartunya langsung terbit.

“Kami siapkan perangkatnya, langsung cetak kartunya, tidak harus datang ke kantor dan menunggu sampai besok,” katanya.

Selain bekerjasama dengan PT Pos Indonesia kata dia, pihaknya juga bekerjasama dengan Indomaret, Alfamidi, aplikasi online seperti aplikasi J-Mo atau Jamsostek mobile.

Ia menuturkan, ada dua kepesertaan bisa diikuti masyarakat ada Penerima Upah (PU) bekerja di badan-badan usaha dan Bukan Penerima Upah (BPU) seperti pekerja informal.

Lebih lanjut ucap dia, pekerja informal inilah bisa menjadi peserta dengan besar iuran minimal Rp16.800, dengan perlindungan dua program yakni jaminan kecelakaan Kerja dan Jaminan kematian.

“Tapi bila peserta ini mampu membayar lebih ada program jaminan hari tua dengan tambahan biaya Rp20 ribu,” pungkasnya.

Sementara, Eksekutif General Manajer PT Pos Indonesia Kantor Cabang Utama Palu Arfan Aidid menjelaskan, kerjasama dengan BPJS-TK sudah sering dilakukan sebab mendapat arahan dari pimpinan untuk join marketing. Pemasaran bersama produk dimiliki masing-masing.

Dan oleh pusat sebut dia, pihaknya ditarget 1000 pendaftar dalam waktu 3 bulan untuk BPU BPJS-TK.

Ia menjelaskan, PT.POS Indonesia KCU Palu sendiri memiliki 48 kantor cabang pembantu wilayah Kota Palu, Kabupaten Luwuk 10 Kantor cabang, 48 Pos pay agen, 124 pos pay canvasing dan 1800 penguna aplikasi pos pay Sulteng.

Olehnya kata dia,pihaknya terus menyosialisasikan dengan bertemu agen baik secara fisik dan virtual guna evaluasi serta monitoring dilakukan secara berkala harian maupun bulanan guna mencapai target.

Olehnya kata dia, untuk mencapai target tersebut, pihaknya melakukan langkah-langkah strategis seperti mengikuti berbagai setiap event -event kegiatan.

Dan untuk penyaluran bansos tutur dia, PT Pos Indonesia KCU Palu mendapat alokasi 32 penerima bansos dan pastinya kita lakukakan pemasaran dan sosialisasi.

“Dan sifatnya tidak memaksa,” imbuhnya.

Reporter: IKRAM
Editor: NANANG