BPIP Sebut Palu Kota yang Sangat Pancasilais

oleh -
Dr. Adhianti

PALU – Sekretaris Utama (Sestama), Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) RI, Dr. Adhianti, menghadiri upacara peringatan HUT ke-45 Kota Palu, di halaman Kantor Wali Kota Palu, Rabu (27/09).

“Kami mendapat undangan untuk menghadiri HUT Kota Palu. Hal ini penting untuk dihadiri karena Palu termasuk salah satu kota yang amat sangat pancasilais,” kata Sestama BPIP, Dr. Adhianti.

Menurutnya, hal ini tak lepas dari komitmen Wali Kota dan Wakil Wali Kota, termasuk Kaban Kesbangpol dalam hal membumikan kembali Pancasila.

“Membumikan Pancasila yang dilakukan Wali Kota Palu saat ini sangat luar biasa,” sebutnya.

Selain itu, pihaknya juga sangat mengapresiasi dukungan dan perhatian Pemkot Palu terhadap Paskibraka Kota Palu saat ini.

Ditanya soal pemakaian salam Pancasila di Pemkot Palu saat ini, Dr Adhianti menerangkan bahwa itu adalah salam pemersatu bangsa.

“Kalau kita kembali melihat apa sebenarnya salam Pancasila itu, sejarah awalnya adalah pekik merdeka yang di populerkan oleh Presiden pertama RI Ir Soekarno,” jelasnya.

Kata Adhianti, ketika Presiden Soekarno bertemu dengan siapa saja, ia selalu mengucapkan kata merdeka, yang berarti bahwa bangsa Indonesia telah merdeka.

“Kemudian pada Tahun 2017 karena kita memang sudah merdeka, maka Presiden RI ketika itu Soekarno Putri kemudian mengadopsi pekik merdeka itu menjadi salam Pancasila,” terangnya.

Reporter : Hamid
Editor : Rifay