MOROWALI-Seorang bocah perempuan asal Desa Dampala Kecamatan Bahodopi, Kabupaten Morowali mengindap penyakit aneh. Bocah bernama Hafizah sudah ketiga kalinya mendapatkan penanganan medis di Rumah Sakit Wahidin Makassar. Namun kini kedua orang tuanya mengalami kendala biaya untuk pengobatan operasi lanjutan Hafizah.
Dadang, orang tua Hafizah Kamis (17/01/2019) menceritakan sebelumnya anaknya sudah pernah dibawa ke RSUD Morowali dan selanjutnya dirujuk ke Rumah Sakit Wahidin Makassar yang dibiayai oleh seorang dermawan akan tetapi setelah lima bulan dirawat biaya mulai menipis sehingga pihak keluarga membawa Hafizah pulang ke kampung halamannya di Desa Dampala Kecamatan Bahodopi.
Dijelaskan Dadang, putrinya sudah tiga minggu lalu pulang dari Rumah Sakit Wahidin Makassar sesuai arahan dokter Rumah Sakit Wahidin. Hafizah disarankan untuk kontrol di RSUD Morowali. Namun setelah sampai di Morowali selama tiga minggu perut Hafizah bukannya sembuh justru bertambah besar akhirnya Hafizah dibawa ke RSUD Morowali,namun pihak RSUD Morowali menyarankan agar Hafizah di rujuk kembali untuk ketiga kalinya ke Rumah Sakit Wahidin Kota Makassar.
Sayang, Dadang kini terbentur masalah biaya. Ia pun berharap ada dermawan yang kembali bisa membatu untuk proses keberangkatnnya ke Rumah Sakit Wahidin untuk mengobatkan anak si mata wayangnya tersebut.“saya harap ada dermawan yang bisa membantu untuk Hafizah kembali berobat ke Rumah Sakit Wahidin Makassar,”harap Dadang.
Rahman, keluarga Hafizah mengatakan saat ini sudah tidak tahu mau berbuat apa karena yang tersisa dijual adalah rumah kediamannya.“Mohon kiranya ada dermawan yang membantu meringankan beban keluarga Pak Dadang agar anaknya bisa berangkat kembali untuk menjalani operasi yang ketiga kalinya di RS Wahidin Makassar,”pintanya.(HARITs)