JAKARTA – Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) berkolaborasi dengan FFF byFery (desainer lokal Sulawesi Tengah) memperkenalkan kreasi tenun Sulteng, melalui pagelaran fashion show Indonesia Fashion Week (IFW) 2024, di Jakarta Convention Center (JCC), mulai tanggal 27 hingga 31 Maret 2024.
Pekan mode ini menampilkan kurang lebih 300 perancang busana, 18 slot pegelaran busana dan 400 booth fashion.
IFW 2024 sendiri menjadi panggung bagi para desainer dan peserta pemeran untuk memperkenalkan karya terbaik terkait fashion dengan mengangkat keberagaman dan kreativitas khas tiap daerah di Indonesia.
Keikutsertaan dalam IFW 2024 menjadi event strategis dan wadah penting bagi industry mode Indonesia untuk terus berkembang dan bersaing secara global, dengan kehadiran para desainer, produsen, buyer, media mode, influencer dan penggemar mode dari dalam dan luar negeri.
Kepala KPw BI Sulteng, Rony Hartawan, yang hadir pada kesempatan itu, mengatakan, pihaknya memanfaatkan kesempatan baik dalam event tahunan tersebut, dengan turut serta menjadi peserta kegiatan. Berkolaborasi bersama FFF byFery memperkenalkan karya kreasi tenun Sulawesi Tengah dengan tema fashion “ASMARA”.
Kata dia, tema ASMARA sendiri diangkat sebagai bentuk cinta dan dedikasi KPw BI Sulteng dan FFF byFery sebagai putera daerah untuk mengangkat eksotisme tenun Sulawesi Tengah agar dapat semakin dikenal masyarakat luas baik nasional maupun mancanegara.
“Tema ASMARA menjadi kata kiasan “rasa kasmaran dengan seseorang” dan diharapkan setiap pengunjung IFW dapat merasakan asmara dan kasmaran pada kreasi tenun Sulawesi Tengah,” jelasnya.
Di kesempatan itu, Kepala KPw BI Sulteng hadir dengan menggunakan fashion kreasi tenun Donggala karya FFF byFery.
Kehadiran Pemimpin KPw BI Sulteng merupakan penegasan dukungan Bank Indonesia dalam mendorong upaya pelestarian dan pengembangan industri wastra di Sulteng. Selain sebagai platform bagi para desainer untuk memperkenalkan koleksi terbaru kepada publik dan potensial buyer, KPw BI Sulteng menjadikan keikutsertaan pada IFW 2024 sebagai upaya menciptakan peluang bisnis bagi pelaku usaha ekonomi kreatif wastra Sulteng dalam bentuk perluasan jejaring dan kerjasama antar pelaku maupun untuk meningkatkan ekspansi merek dan penjualan produk pendukung pariwisata.
Keikutsertaan KPwBI Sulteng pada IFW 2024 juga merupakan bagian dari rangkaian kegiatan road to Karya Kreatif Sulawesi Tengah dan menjadi bagian Gernas Bangga Buatan Indonesia dan Bangga Berwisata di Indonesia (GBBI-BBWI) Sulawesi Tengah 2024 yang akan dilaksanakan pada Sulteng Expo 2024 pada tanggal 25 s.d 28 April 2025 mendatang, yang berlokasi di Sirkuit Panggona, Kota Palu. *