PALU- PT Pos Indonesia menggelar Pasar Pangan Murah di Halaman Kantor Pos Palu, mulai tanggal 25 Februari sampai 25 Maret.

Kepala Pos Indonesia Palu Priyantoro mengatakan, warga Kota Palu dan sekitarnya wajib menunjukan KTP. Setiap jenis barang, warga berhak mendapat dua item.

“Jadi kalau beli telur warga tersebut berhak membeli dua rak, gula 2 kg, minyak goreng 2 liter. Pokoknya masing-masing dua item. Kenapa pakai KTP jadi satu KTP hanya bisa satu kali kesempatan membeli tidak bisa di gunakan berulang ulang,” ujar Priyantoro, kepada media ini, Sabtu (1/3).

Dia mengatakan, pihaknya diberikan kepercayaan dan kewenangan oleh Badan Pangan Nasional untuk ikut serta dalam menetralkan harga pangan 9 bahan pokok, selama bulan Ramadhan (24 Februari – 24 Maret 2025).

“Bapanas menunjuk Bulog, dan beberapa supplier seperti Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) untuk menyediakan komoditi migor, beras bulog, daging kerbau, bawang, cabe, gula pasir. khusus di Palu, pasar pangan murahnya dimulai tanggal 25 hari Selasa sampai tanggal 25 Maret mendatang,” ujarnya.

Pasar pangan murah ini mulai dilaunching di Pulau Jawa. Hal tersebut karena ketersediaan komoditi di sana lengkap.

Pasar pangan murah ini berlangsung setiap hari dari jam 08.00-11.00.

Sementara di tempat terpisah Kepala Bulog Sulteng Heriswan mengatakan, terkait stok pihaknya siap melayani permintaan dari PT Pos Indonesia Palu, untuk Bulog menyediakan gula, minyak goreng dan beras.

“Berapa pun permintaan dari kantor pos kami siapkan.Untuk menghadapi bulan Ramadhan dan lebaran stok aman masyarakat diharapkan tidak perlu resah,” ujarnya.

“Memasuki Ramadhan dan lebaran kenaikan harga pasti ada cuma tidak tinggi,” katanya.

Reporter: IRMA/Editor: NANANG