Tidakkah kita semua senang dan bangga ketika pada suatu hari nanti di akhirat, kedua orang tua kita tiba-tiba terheran-heran, terkejut manakala keduanya dipakaikan dengan pakaian yang sangat indah dan menakjubkan, yang tidak dimilikinya, bahkan oleh penduduk dunia?

Rasulullah shalallahu alaihi wasallam bersabda: “Kedua orang tuanya akan dipakaikan dengan pakaian yang tidak dimiliki oleh penduduk dunia, mereka berdua bertanya, kenapa kami dianugerahkan pakaian ini?, merekapun dijawab bahwa sebabnya adalah karena anak mereka yang menghapal Al-Quran.” [HR. Ahmad].

Subhanallah, alangkah luar biasa balasan atas pahala para pembaca dan penghapal Al-Quran, yang mana orang tua pun turut mendapat ganjarannya. Tak serupa dengan di dunia, ketika anak Anda menjadi sarjana dengan pakaian wisudanya, ayah dan ibu hanya cukup berbangga, tak ada penghargaan khusus kepada orang tua.

Hari-hari ini adalah waktu yang tepat untuk memodali diri, agar kelak mereka berbangga.

Ramadhan yang tengah kita lalui ini mari membangun diri. Diapun merupakan bulannya Al-Quran, padanya Allah azza wa jalla turunkan Al-Quran dan pada bulan ini pula Rasulullah shalallahu alaihi wasallam saling memperdengarkan Al-Quran bersama Jibril alaihis salaam.

Rasulullah shalallahu alaihi wasallam menyebutkan nilai perhuruf yang akan diperoleh seorang hamba dari membaca Al-Quran: “Barang siapa yang membaca satu huruf dari Al-Quran maka baginya satu kebaikan dan satu kebaikan dilipatkan menjadi sepuluh kebaikan, aku tidak katakan sebagai satu huruf tetapi alif itu satu huruf, lam itu satu huruf, mim itu satu huruf.” [HR. At-tirmizi].

Oleh karena itu janganlah bulan yang suci ini terlewatkan begitu saja, marilah kita isi dengan memperbanyak membaca Al-Quran terlebih apabila kita sanggup untuk menghapalnya. Insya Allah, dengan Rahmat-Nya, kelak kita akan merasakan syurga-Nya bersama orang tua yang kita sayangi. Wallahu a’lam

NURDIANSYAH (PEMIMPIN REDAKSI MEDIA ALKHAIRAAT)