PARIGI – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu), memangil empat orang Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkup pemerintahan Kabupaten Parimo, yakni Kabag Humas Samsu Nadjamuddin, Bagian Ortal Setda Arianto Matompo, Satpol PP Rivani Makaramah, Dinas Perhubungan (Dishub) Ismet Ibrahim.
Mereka dipanggil terlihat saat adanya pertemuan dengan Caleg DPR RI, Sarifudin Sudding di salah satu Warung Kopi di Parigi.
Divisi Hukum Informasi dan Data Bawaslu Parigi Moutong, Bambang mengatakan pemanggilan keempat ASN bukan klarifikasi. Tetapi sebatas permintaan bahan keterangan. Setelah sebelumnya sudah dilakukan investigasi terhadap kegiatan tersebut dan bukan kampanye.
Ia mengatakan, apabila didalam keterangan tersebut ternyata mereka yang menjadi penginisiasi pertemuan tersebut tentu akan ditindaklanjuti.
Lanjut dia, dari hasil keterangan beberapa orang yang sudah diperiksa, tidak ditemukan adanya unsur kesengajaan.
“Karena warkop tersebut, mereka sudah sering disitu,” jelasnya.
Anggota Bawaslu Iskandar Mardani mengatakan dari dua ASN yang sudah dimintai keterangan, Ismet Ibrahim dan Arianto Matompo bahwa pertemuan tersebut hanya insidentil, tidak direncanakan.
Kata dia, dua orang lagi yang akan diperiksa yakni Samsu Nadjamuddin dan Rivani Makaramah dari Satpol PP. Rencananya mereka akan diperiksa Jumat (kemarin).
“Data yang ada sama kami, hanya dokumentasi, makanya itu harus dikembangkan,” ujarnya. (MAWAN)