Bakrie Amanah dan PT CPM Gelar Khitan Anak-Anak Lingkar Tambang

oleh -

PALU- Lembaga Amil Zakat Nasional Bakrie Amanah bersama PT Citra Palu Mineral (CPM) menggelar bakti sosial bertajuk “Khitanan Untuk Negeri 2023”, di Gedung Kasiromu Valangguni, Kantor Kelurahan Talise, Jalan Dayodara, Kota Palu, Rabu (20/12).

Sebanyak 50 anak-anak dari lingkar tambang PT CPM menjalani khitan modern. Selain khitanan juga dilakukan penyerahan kaki palsu dan bantuan modal usaha secara simbolis.

Divisi Penghimpunan dan Program Bakrie Amanah Yuli Wulansari mengatakan, target anak disunat 1350 anak di 12 Provinsi.

“Untuk hari ini ada empat kegiatan di empat Provinsi ada 250 orang anak dikhitan.Hari ini kita kerjasama dengan PT CPM 50 anak dikhitan di kelurahan Talise Valangguni, kerjasama dengan PT CPM kini masuk tahun kedua,” tuturnya.

BACA JUGA :  55 Anggota DPRD Sulteng 2024–2029 Resmi Bertugas, Satu Orang Dilantik dari Lapas

Selain khitan ucap dia, ada juga kegiatan peduli difabel penyerahan kaki palsu dan bantuan Wira usaha.

Dalam pelaksanaan kegiatan khitanan ini, kata dia,melibatkan 10 orang tenaga medis kerjasama dengan Puskesmas

Kepala Tehnik Tambang PT Citra Palu Minerals (CPM) Yandriansyah mengatakan, kegiatan khitan ini merupakan implementasi dari beberapa kegiatan kita susun.

“Hari ini berkolaborasi dengan induk kami di Jakarta dengan Bakrie Amanah mengimplementasikan pengabdian kepada masyarakat dapat dirasakan langsung masyarakat lingkar tambang, khususnya Kecamatan Mantikulore,” tuturnya.

Ia menambahkan, Insya Allah kedepan peserta khitan bertambah seiring peningkatan kapasitas produksi sesuai amanah Perundang-undangan Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM).

BACA JUGA :  Cuti Kampanye 25 September, Sejumlah Agenda Masih Dihadiri Cudy Hingga Ahad

“Mudah-mudahan kedepan tidak hanya 50 orang, bisa 100 orang atau kegiatannya melebar ke aspek lain dampaknya dirasakan langsung masyarakat,” ucapnya.

Ia mengatakan, untuk menyesuaikan dengan program dikirimkan kepada pemerintah dalam bentuk Rencana Kerja dan Anggaran Biaya (RKAB) untuk sama-sama dikawal implementasinya, sejauh mana dievaluasi setiap tiga bulan sekali.

Sekretaris Camat Gunawan sangat mengapresiasi setinggi-tingginya kepada PT CPM dan Bakrie Amanah atas pelaksanaan khitan.

“Kegiatan tersebut sangat membantu kepada masyarakat,” katanya.

BACA JUGA :  Isu HAM Diharap Tidak Dijual untuk Menutupi Kegiatan Tambang Ilegal

Olehnya, ia berharap kegiatan-kegiatan berdampak langsung kepada masyarakat dapat dilaksanakan secara rutin.

Salah satu warga kelurahan Poboya Amir sangat bersyukur dan terbantu adanya kegiatan khitanan dilaksanakan PT CPM dan Bakrie Amanah.

“Saya terbantu dengan adanya kegiatan ini, untuk biaya khitan kalau pribadi belum tentu dapat saya laksanakan dari segi ekonomi, hanya bekerja serabutan,” kata ayah dari kembar Fatar dan Fatir akan disunat.

Reporter: IKRAM
Editor: NANANG