MAKASSAR – “Kenali Berita Bohong dan Stop Sebarkan” menjadi tema utama yang diusung pada kegiatan webinar literasi digital di Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat 8 Oktober 2021.

Kegiatan ini merupakan rangkaian Program Literasi Digital “Indonesia Makin Cakap Digital” yang diselenggarakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika RI dan Siberkreasi bersama Dyandra Promosindo.

Program yang diiikuti 637 peserta ini dipandu oleh Fitriyani Rahman sebagai moderator. Sementara itu, empat pemateri yang tampil adalah Founder Muara Literasi Makassar, Fatmawati yang membawakan materi “Digital Skill-Positif, Kreatif dan Aman di Internet”; Sekretaris Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (Seknas Fitra), Husein Ratuloli dengan materi “Mengenal Lebih Jauh Cara Menyuarakan Pendapat di Dunia Digital”.

Kemudian, akademisi/dosen Fisip Universitas Pejuang Republik Indonesia (UPRI), Makassar, Asrul Nur Iman yang membawakan materi “Tips dan Pentingnya Internet Sehat” dan pemengaruh (influencer), Uswah dengan materi “Tips Mengenali Berita Palsu dan Verifikasi”.

Sesi dimulai dengan pemaparan materi dari  Fatmawati. Dia mengungkapkan, pelaku internet harus mampu menginspirasi orang lain dan melakukan aktivitas positif.

“Gunakan internet untuk mengembangkan potensi seperti menulis, mengedit, dan melatih public speaking,” ujarnya.

Selanjutnya, Uswah, menyarankan generasi milenial agar makin cakap digital serta mewaspadai informasi hoaks karena memicu perselisihan dan ujaran kebencian.

“Periksa data, cari tahu kebenaran, dan tidak terburu-buru mengunggah informasi tanpa melihat fakta,” tandasnya.

Adapun Husein Ratuloli, sebagai pemateri ketiga, mengatakan, dunia revolusi industri mendorong aktivitas digital bebas berpendapat dan mengekspresikan diri.

“Informasi yang dibagikan ke media sosial memang bisa saja baik menurut kita, tapi belum tentu benar dan bermanfaat bagi orang banyak,” tuturnya.

Sebagai narasumber penutup, Asrul Nur Iman, mengatakan, kesadaran membimbing anak menghadapi pesatnya perkembangan teknologi menjadi tugas bersama orangtua dan orang dewasa di sekitar anak.

“Anjurkan kepada mereka untuk segera meninggalkan situs yang membuatnya tidak nyaman, kurang pantas, dan secara kebetulan ditemukan,” katanya.

Selanjutnya, Fitriyani Rahman selaku moderator memandu sesi tanya jawab yang disambut hangat oleh peserta.

“Adakah tips berinternet sehat agar bijak dan baik bagi milenial supaya tidak asal-asalan?” tanya Rudi Khairudin, salah satu peserta kegiatan Literasi Digital.

Asrul Nur Iman membeberkan, dampingi dan beri pengertian kepada remaja dalam berinternet.

“Tanamkan pemahaman agar mereka hanya membuka situs terpercaya dan tidak asal membagikan tautan,” saran dia.

Program Literasi Digital “Indonesia Makin Cakap Digital” di Sulawesi akan diselenggarakan secara virtual mulai Mei 2021 hingga Desember 2021 dengan berbagai konten menarik dan informatif yang disampaikan narasumber terpercaya.

Bagi masyarakat yang ingin mengikuti sesi webinar selanjutnya, silakan kunjungi https://www.siberkreasi.id/ dan akun sosial media @Kemenkominfo dan @siberkreasi, serta @siberkreasisulawesi khusus untuk wilayah Sulawesi. ***