PARIMO – Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor menunjuk Awaludin S Laketo sebagai Ketua Pimpinan Cabang GP Ansor Parigi Moutong (Parimo), setelah mengalami kekosongan jabatan selama kurang lebih 1,5 tahun.
“Saya diberikan amanah untuk mengaktifkan kembali organisasi ini setalah mengalami kekosongan pengurus,” ungkap Awalaudin ditemui, Ahad (17/12).
Kata dia, setelah mendapatkan amanah dari pimpinan pusat, maka tugas selanjutnya setelah ditunjuk menjadi ketua, dirinya akan melaksanakan Konferensi Cabang GP Ansor Parimo.
Kata dia, pimpinan pusat memberikan waktu selama 14 hari untuk melaksanakan konfercab.
Maka setelah mendapat perintah dirinya langsung bergerak untuk mengundang Panitia Konfercab.
“Ini merupakan amanah yang luar biasa, yang harus saya jalankan agar pelaksanaan konfercab berjalan dengan baik,” jelasnya.
Ia menambahkan, sejauh ini Panitia telah mempersiapkan kegiatan konferensi Cabang GP Ansor Parimo ke V dihelat pada 18 Desember berlokasi Parigi Utara.
“Konfercab ini akan di hadiri oleh pimpinan pusat dan korwil Sulteng dan Gorontalo,” pungkasnya.
Reporter : Mawan
Editor : Yamin