Palu – Menjelang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024, para atlet sepatu roda dari Sulawesi Tengah semakin meningkatkan intensitas latihan mereka.
Latihan yang berlangsung di Sriti Palu pada Jumat (21/6) tersebut bertujuan untuk memantapkan persiapan atlet dalam menghadapi kompetisi.
Pelatih Tesar Abdul Samad menekankan bahwa saat ini, fokus utama mereka adalah peningkatan aspek fisik dan teknik para atlet.
“Latihan kami sekarang lebih difokuskan pada aspek fisik dan teknik. Meskipun kemampuan mereka sudah bagus, kami masih terus memperkuatnya untuk persiapan PON 2024,” ujar Tesar.
Dengan persiapan ada saat ini, Tesar optimistis bahwa timnya dapat meraih hasil terbaik di PON Aceh-Sumut 2024.
“Kami berharap bisa meraih hasil terbaik di PON Aceh-Sumut 2024,” tambahnya.
Tesar juga mengungkapkan bahwa cabang olahraga sepatu roda Sulawesi Tengah mengirimkan dua atlet lolos seleksi Pra-PON, yakni Mohammad Sadam dan Maharani. Keduanya berkompetisi dalam nomor kecepatan 100 meter dan 200 meter.
Lebih lanjut, Pelatih Tesar menegaskan bahwa cabang olahraga sepatu roda Sulawesi Tengah siap bersaing dengan provinsi lain untuk meraih medali.
“Target medali sudah ditetapkan, dan kami siap berkompetisi,” tegasnya.
Reporter : **/IKRAM