PALU – Sejumlah komunitas anak muda dan milenial Kota Palu mengatasnamakan Palu Juara, mendorong kepemimpinan anak muda dalam Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Palu pada November mendatang.
Komunitas ini pun telah memiliki beberapa nama untuk dideklarasikan sebagai simbol keterwakilan anak muda, yang memiliki rekam jejak yang baik untuk mewakili anak muda. Salah satunya adalah Andri Gultom, pengusaha muda yang pernah menjabat sebagai Ketua Partai Perindo Kota Palu.
“Sebagai anak muda tentu kami berharap beliau bisa menjadi satu diantara figur yang ikut dalam kontestasi ini, minimal calon Wakil Walikota Palu,“ kata Rian Hidayat Koordinator Palu Juara, Sabtu.
Ia mengatakan, saat ini pihaknya tengah mengkomunikasikan harapan tersebut ini ke Andri Gultom dan beberapa figur muda lainnya.
“Kita berharap beliau bersedia dan kami akan mengkampanyekan ini, “ ujarnya.
Andri Gultom yang dikonfirmasi media mengucapkan terima kasihnya kepada komunitas Palu Juara atas dukungan tersebut.
“Terima kasih, terima kasih banyak, “ jawabnya.
Ditanya berkaitan dengan keinginan untuk maju di Pilwalkot Palu, Ketua Dewan Pertukangan Nasional Sulteng ini pun mengaku bahwa semua keputusan tersebut ada di hasil survei maupun dukungan partai politik.
“Masih banyak senior. Nantilah dilihat, Saya belum bisa jawab, “ ujarnya singkat.
Reporter : IKRAM