PALU – Ratusan alumni Universitas Hasanuddin (Unhas) Sulawesi Tengah yang tergabung dalam Ikatan Alumni Universitas Hasanuddin (IKA Unhas) memeriahkan kegiatan Jalan Santai dan Family Gathering, Ahad (8/12) pagi.
Acara yang berlangsung di Halaman Kantor Telkomsel Regional Palu, Jalan Prof. Yamin, ini dirangkaikan dengan kegiatan sosial berupa pemeriksaan kesehatan gratis dan donor darah.
Kegiatan dimulai pukul 06.30 WITA, diawali dengan jalan santai yang dilepas secara simbolis oleh Sekjen IKA Unhas, Prof. Yusran Yusuf, bersama Ketua IKA Unhas Sulawesi Tengah, Prof. Ir. Amar, S.T, M.T., dan dr. Reny Lamadjido.
Rute yang dilalui peserta meliputi Jalan Prof. Muh. Yamin, Jalan Balai Kota, Lapangan Vatulemo, hingga kembali ke titik awal di Halaman Kantor Telkomsel.
Setelah jalan santai, para peserta mengikuti sesi senam bersama. Untuk menambah kemeriahan, panitia menyiapkan berbagai door prize, mulai dari hadiah hiburan hingga hadiah utama berupa televisi dan mesin cuci.
Ketua Panitia, Haris Abdullah, S.Sos, mengungkapkan kegembiraannya atas kesuksesan acara ini, meskipun persiapannya hanya dilakukan dalam waktu tiga minggu. Haris juga menyampaikan terima kasih kepada para pengurus IKA Unhas, IKA Unhas Sulteng, serta para sponsor, termasuk dari sektor perbankan dan perhotelan.
Ketua IKA Unhas Sulawesi Tengah, Prof. Ir. Amar, S.T, M.T, turut mengapresiasi kerja keras panitia. Ia menyebutkan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah mempererat tali silaturahmi antar alumni sekaligus mendukung program pemerintah.
“Transformasi di era digital membutuhkan kolaborasi semua pihak. Melalui kegiatan seperti ini, kami menunjukkan komitmen mendukung pembangunan daerah,” tegas Prof. Amar.
Senada dengan itu, Sekjen IKA Unhas, Prof. Yusran Yusuf, memuji kepemimpinan Prof. Amar dalam menghidupkan peran alumni di Sulawesi Tengah. Ia juga menekankan pentingnya mempererat silaturahmi di semua level, baik antar alumni maupun dengan keluarga.
“IKA Unhas Sulteng hari ini membuktikan kapasitasnya dengan antusiasme tinggi dari para alumni. Kami sangat mengapresiasi upaya mereka,” ujar Prof. Yusran.
Acara ini menjadi bukti nyata bagaimana alumni Universitas Hasanuddin tetap solid dan berkontribusi aktif, tidak hanya untuk komunitas mereka, tetapi juga untuk pembangunan daerah Sulawesi Tengah. *
Yamin