SIGI- Bakal calon Gubernur Sulawesi Tengah Ahmad Ali menemui relawan, konten kreator, profesional dan lainnya mendukung dirinya maju pada kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) November 2024 mendatang. Pertemuan tersebut dibingkai dalam jamuan makan siang di rumah makan The Lesung, Desa Sibonu, Kecamatan Dolo Barat, Kabupaten Sigi , Senin (1/7).
Ahmad Ali ditemani oleh istrinya Nilam Sari berbincang santai, dari hal-hal kecil, remeh temeh, sampai hal-hal menyangkut menyejahterakan masyarakat Sulteng, dan harapan-harapan ke depan.
Dalam kesempatan tersebut juga, semua yang hadir dilayani untuk berdiskusi maupun membuat konten ataupun berswafoto. Tak ada rasa canggung dan jarak. Semua berasa akrab penuh suasana kekeluargaan, tanpa batas.
Sesekali wajahnya semringah dan tawanya lepas. Sampai tidak terasa pukul 15.20 WITA sudah tiga jam lebih berlalu sejak tiba pukul 11.30 WITA.
“Saya layani semua kamu,” katanya semringah.
Usai dari The Lesung, Ahmad Ali lalu mengajak kembali semua yang hadir, untuk meninjau perkebunan miliknya terletak di Desa Loru, Kecamatan Biromaru.
Di perkebunan luasnya sekitar 11 hektare lebih ini Ahmad Ali mengajak seluruh yang hadir berkeliling kebun untuk melihat-lihat apa saja yang ditanam. Ada banyak ragam tanaman di dalamnya ada buah naga, pisang, mangga, jambu, jagung dan melon.
Ahmad Ali lalu mengajak untuk melihat budidaya melon ditanam dalam green house dengan ragam jenis melon. Bahkan yang dihadir disuruh memanen sendiri melon dan jagung untuk dibawa pulang.
“Silakan panen dan ambil bawa ke rumahnya!” kata Ahmad Ali menawarkan.
Ada rasa dan rona kebahagiaan serta kepuasan pada wajah dari Ahmad Ali, pada kebun luasnya berhasil ditanami, bahkan buah melon hasil panen dari kebun miliknya sudah dipasarkan masuk di swalayan-swalayan dan retail Kota Palu, maupun luar kota Palu.
“Saya ada 10 hari keliling Sulawesi memasarkan melon mulai Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan maupun daerah sekitar Sulawesi Tengah sendiri,” kata Deni salah satu pekerja di kebun tersebut.
Hingga tidak terasa suasana, serta cuaca di kebun miliknya mulai senja, Ahmad Ali beserta rombongan lalu bergegas pulang balik ke Kota Palu.
Reporter : IKRAM
Editor: NANANG